Sinjai (Antara Sulsel) - Bupati Sinjai H Sabirin Yahya melantik dan mengambil sumpah 98 pejabat Administrator (eselon III) dan  orang Pengawas (eselon IV) lingkup pemerintah kabupaten setempat  di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Jumat.

Bupati Sinjai mengatakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pada dasarnya merupakan suatu kebutuhan dalam organisasi yang diimplementasikan dalam rangka meningkatkan kinerja aparatur.

"Saya minta pejabat yang dilantik agar dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab secara profesional dalam rangka memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat," ungkapnya.

Sabirin menambahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) hendaknya memahami tupoksi jabatan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang kedisiplinan pegawai.

Pelantikan tersebut sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Sinjai nomor : 821:/228/BKPSDMA tertanggal 11 Agustus 2017.

Dari 98 pejabat yang dilantik tersebut pejabat Administrator sebanyak empat orang dan pejabat Pengawas sebanyak 94 orang.

Kegiatan ini dihadiri Sekda Sinjai H Taiyeb A Mappasere, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala BKPSDMA Sinjai Haerani Dahlan, dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemkab Sinjai.

Pewarta :
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024