Makassar (Antara Sulsel) - Petahana Wakil Wali Kota Makassar Syamsu Rizal yang memutuskan untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota Makassar pada pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2018 berharap besar bisa diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

"Kalau berbicara harapan, pastinya saya sangat berharap PKB bisa bersama-sama dengan kita memajukan dan mensejahterakan masyarakat," ujar Deng Ical -- sapaan Syamsu Rizal di Makassar, Minggu.

Pada saat mengembalikan formulir ke DPC PKB Makassar itu, ia mengatakan jika langkahnya semata-mata merupakan bagian dari ijtihad atau perjuangannya agar bisa mendapatkan rekomendasi partai.

Deng Ical yang juga Sekretaris Partai Demokrat Sulawesi Selatan itu mengaku jika dalam politik yang terpenting adalah menjaga komunikasi dan silaturahmi.

Pria yang dikenal "sombere" (ramah) ini didampingi sejumlah tim pemenangannya, di antaranya, Ketua Tim Pemenangannya, Basdir dan Muchsamin serta sejumlah simpatisan lainnya.

"Saya mendaftar di PKB bukan karena melihat kursinya di DPRD tetapi yang kami hitung itu orangnya karena saya mengetahui betul bahwa PKB itu memiliki infrastrukur politik sudah terbentuk dan sangat jelas," katanya.

Menurutnya, strukur partai berbeda dengan relawan, karena kalau struktur kerja partai itu sudah jelas, berbeda dengan relawan yang harus di draive dengan baik dulu agar kerja-kerja relawan bisa berjalan dengan maksimal.

"Apalagi seperti partai PKB yang sudah jelas ada suprastruktur partainya terbentuk dan juga kekuatan partai sudah teruji," tuturnya

Ia menambahkan bahwa tidak mungkin dirinya berjuang tanpa Partai Kebangkitan Bangsa karena PKB adalah salah satu partai terdepan yang mempunyai basis jelas di Makassar.

Sementara itu, Ketua DPC PKB Makassar Aris Muhammadiyah mengakui bahwa Deng Ical adalah sosok pemimpin Kota Makassar yang paling populer di masyarakat karena keramahan dan murah senyumnya.

"Saya sudah berkeliling kemana-mana dan bertanya kepada masyarakat bahwa siapa calon Walikota paling sombere, dan semua orang menjawab Deng Ical," kata Ketua PKB Makassar itu.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024