Makassar (Antara Sulsel) - Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menyerahkan penghargaan berupa piala, piagam dan hadiah kepada para juara Lomba Desa dan Kelurahan tingkat provinsi tersebut.

"Jadi juara dari ribuan desa dan kelurahan saya tahu itu tidak gampang, tapi kita harus terus berkembang dan maju dengan memberikan yang terbaik yang kita bisa," kata Syahrul pada Penyerahan Piala, Piagam dan Hadiah Lomba Desa dan Kelurahan, Perlombaan BUMDes Berprestasi dan Inovasi Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Sulsel di Makassar, Senin.

Syahrul mengatakan, berbagai prestasi yang berhasil diraih Sulsel yang ditandai dengan raihan lebih dari dua ratus penghargaan, tidak terlepas dari kerja keras pemerintah di tingkat desa dan kelurahan.

"Keberhasilan yang di atas (pemerintah tingkat provinsi) adalah akumulasi keberhasilan yang di bawah (pemerintah tingkat desa)," ujarnya.

Gubernur juga meminta agar para kepala desa menjalankan pemerintahan yang semakin baik ke depan.

"Buat terobosan-terobosan untuk kepentingan masyarakat," pesan Syahrul.

Adapun pada Lomba Desa Tingkat Sulsel, juara I diraih Desa Batu Belerang, Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, sedangkan Juara II Desa Benteng Alla Utara, Kecamatan Baroko, Kabupaten Enrekang dan Juara III Desa Pitue, Kecamatan Ma`rang, Kabupaten Pangkajene.

Sementara untuk Lomba Kelurahan, Juara 1 Kelurahan Tanjung Merdeka, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Sementara, Juara II Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare dan juara III Kelurahan Putabangun, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Selayar.

Penghargaan juga diberikan kepada BUMDes berpestasi, dan Juara Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024