Makassar (Antara Sulsel) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) mengirimkan bantuan kemanusiaan berupa 20 ton beras untuk Etnis Rohingya di Myanmar.

"Bantuan tersebut akan diangkut dari Makassar melalui Jakarta dan selanjutnya ke Aceh," kata Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Hasanuddin, Marsma TNI Bowo Budiarto seusai pelepasan bantuan tersebut di Makassar, Senin.

Dari Aceh, lanjutnya, pihaknya akan menunggu waktu yang tepat untuk mengirim bantuan tersebut ke Myanmar.

"Begitu kondisinya memungkinkan, bantuannya kita angkut," imbuhnya.

Beras dari Sulsel yang turut dilepas Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo itu, akan diangkut menggunakan pesawat Hercules tipe B, yang masing-masing berkapasitas 10 ton.

"Jadi ada dua unit Hercules kita siapkan," kata dia.

Bantuan beras seberat 20 ton itu merupakan tahap pertama dari total bantuan beras yang direncanakan hingga 100 ton.

Pengiriman bantuan ini, menurut Bowo, adalah yang pertama dilakukan pihaknya untuk Etnis Rohingya, meskipun sebelumnya TNI AU telah mengirim banyak bantuan ke berbagai wilayah yang terkena bencana.

"Sesuai instruksi Kepala Staf Angkatan Udara, kami menomorsatukan kegiatan kemanusiaan dengan gerak cepat dan kerja maksimal," katanya.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024