Makassar (Antaranews Sulsel) - Pelatih PSM Robert Rene Alberts mengatakan akan memutuskan nasib pemain naturalisasi Mohammadou Al Hadji setelah menghadapi Sidrap United dalam laga uji coba di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, 25 Februari.

Robert Rene Alberts di Makassar, Jumat, mengatakan pemain yang bersangkutan memang sudah bergabung dan mengikuti sesi game yang digelar tim "Juku Eja" hari ini namun belum bisa menentukan sejauh mana kualitas pemain tersebut.

"Dia (penampilan Al Hadji) positif, kuat dalam menjaga posisinya. Tapi ini kan masih sesi latihan jadi tidak ada tekanan yang dilakukan sehingga lebih mudah menjalaninya hari ini," katanya.

Untuk bisa melihat sejauh mana kekuatan pemain itu secara keseluruhan, dirinya siap menurunkan Al Hadji secara penuh di laga uji coba nanti. Hal itu sengaja dilakukan untuk melihat ketahanan fisik dan kualitas dari pemain tersebut.

Untuk memaksimalkan ujian itu, pihaknya juga berharap calon lawannya yakni Sidrap United bisa memberikan perlawanan dan permainan yang lebih agresif.

Pelatih asal Belanda itu juga mengatakan jika Al Hadji akan menjalani tes kesehatan pada hari ini. Pihaknya berharap pemain yang bersangkutan bisa lolos dan bisa memulai pertunjukan terbaiknya saat tampil dalam laga uji coba menghadapi tim peserta Liga 3 tersebut.

"Dia akan tes medis hari ini dan akan diseleksi sampai uji coba nanti. Saya juga menyiapkan Al Hadji untuk main sejak menit awal untuk melihat dan memberikan penilaian, apakah layak atau tidak bergabung dalam PSM," ujarnya.

Robert Alberts sejak awal menegaskan akan menyeleksi Al Hadji lebih dahulu sebelum merekrut karena tidak ingin suatu saat disalahkan dan dianggap tidak profesional dengan merekrut pemain yang tidak diketahui secara pasti kondisi atau kemampuan terkini dari pemain yang bersangkutan.

Mengenai ketegasan pelatih asal Belanda itu untuk melihat sebelum merekomendasikan menyodorkan kontrak bagi Alhadji memang cukup bisa dipahami.

Sebab pemain itu, kata dia, memang sudah kurang lebih satu tahun tidak merumput atau memperkuat tim profesional. Kondisi itu tentunya akan mempengaruhi kndisi fisik sehingga dinilai perlu untuk melihat secara jelas melalui latihan dan game di lapangan.

"Pemain yang bersangkutan tidak bermain selama setahun dan itu tentu berpengaruh terhadap fisik dan kecepatannya. Saya akan melihat dia di lapangan jika datang ke Makassar," ujarnya.

Pewarta : Abdul Kadir
Editor : Amirullah
Copyright © ANTARA 2024