Makassar  (Antaranews Sulsel) - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat di jadwalkan akan melaksanakan sosialisasi pendidikan politik di kampus Universitas Negeri Makassar, Rabu (28/2).

"Pihak kampus bersama KPU Sulsel berkomitmen untuk menjalin kemitraan dalam pembelajaran pendidikan politik," sebut Wakil Rektor Bidang Kerjasama UNM, Prof Gufran Darma Dirawan saat menerima Komisioner KPU Sulsel, Faisal Amir di kampus UNM, Makassar, Selasa.

Berdasarkan hasil pertemuan, kedua belah pihak sepakat melakukan penyaluran pengetahuan tentang pemilu bagi pemilih pemuda di kampus bertajuk `orange` tersebut.

Hal ini pula menjadi salah satu fokus bagi penyelenggara pada pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 dan Pemilu Legislatif serta Pemilihan Presiden di 2019 mendatang.

Pada kesempatan itu, Prof Gufran menyambut baik kegiatan sehingga menurutnya penyaluran pengetahuan dan edukasi masyarakat bisa lebih efektif dikalangan mahasiswa dan tepat sasaran apalagi disampaikan langsung pihak KPU Pusat.

"Kalangan kampus dan civitas akademika UNM tentu akan merespon dengan baik, edukasi bagi pemilih, dan peningkatan kualitas dekomrasi," papar dia.

Dirinya menyakini kegiatan itu bertujuan memberikan pendidikan politik tidak hanya bagi masyarakat Sulsel tetapi kalangan mahasiswa dan pemuda.

?Kita berharap edukasi pemilih semakin signifikan, sehingga bermanfaat bagi masyarakat dalam menyukseskan pemilu tahun ini," tambah Prof Gufran.

Kegiatan bertema KPU `Goes To Campus` ini akan menghadirkan narasumber, Komisioner KPU Pusat Juri Ardiantoro, dan narasumber kompeten lainnya. Dialog juga akan dibuat menarik dengan memberikan pernak-pernik bagi peserta yang mampu menjawab pertanyaan seputar kepemiluan.

Sementara KPU Sulsel pada kegiatan tersebut juga menggandeng Komunitas Peduli Pemilu dan Demokrasi (KPPD) Sulsel dalam agenda KPU Goes To Campus di Menara Pinisi UNM.

"Dengan kerja sama perguruan tinggi, KPU berharap dapat menjangkau partisipasi dari segmen pemilih pemuda, tindaklanjut dari kemitraan ini dengan mengadakan KPU Goes to Campus di UNM," papar Faisal Amir. 

Pewarta : M Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024