Makassar (Antaranews Sulsel) - Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Soni Sumarsono menjamin harga kebutuhan pokok tetap stabil menjelang bulan Ramadhan 1439 Hijriah.

"Masyarakat tidak perlu khawatir, kita punya instrumen yang namanya operasi pasar, kalau gula naik operasi pasar, cabai naik operasi pasar, jadi tidak perlu khawatir," kata Soni di Makassar, Kamis.

Tapi sebelum operasi pasar, kata dia, pihaknya akan melakukan pemeriksaan stok. Selain itu, pemerintah dan tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) juga terus melakukan rapat untuk mengkoordinasikan langkah pengendalian harga.

"Kami juga akan membuka pasar untuk pangan, sekaligus memberikan informasi terkait stok kepada masyarakat," tuturnya.

Pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak perlu khawatir mengenai kenaikan harga dan ketersediaan stok, karena Sulsel merupakan daerah surplus.

"Daerah ini adalah daerah surplus jadi tidak perlu khawatir, yang khawatir itu yang bagian Indonesia Timur, karena di sana kering," ujarnya.

Kenaikan harga kebutuhan pokok telah dilaporkan terjadi di beberapa daerah di Sulsel. Di Kabupaten Bone, misalnya harga cabai yang pekan lalu masih pada angka Rp12.000 per kilogram, kini menembus Rp50.000.

Sementara di Kota Makassar, harga bawang merah yang semula Rp20.000 per kilogram, seminggu terakhir mulai merangkak naik menjadi Rp40.000 per kg.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024