Jakarta (ANTARA News) - Calon Presiden M Jusuf Kalla menegaskan sangat berbahaya pikiran rasialis karena kekuatan bangsa Indonesia adalah kebersamaan dari kebhinnekaan.

"Siapa pun dari kita boleh memimpin bangsa ini, karena itu kalau ada pandangan rasialis, yang mengatakan suku tertentu tak boleh memimpin. Itu rasialis dan sangat berbahaya," kata Capres M Jusuf Kalla pada debat calon presiden putaran terakhir yang dipandu oleh Dekan Fisipol UGM Pratikno di Jakarta, Kamis.

Debat kali ini mengambil tema NKRI, Demokrasi dan Otonomi Daerah.

Menurut Kalla, kekuatan utama bangsa Indonesia karena kebersamaan dalam kebhinnekaannya. Karena itu, tambahnya, tidak boleh ada yang berpandangan memisah-misahkan suku ras dan agama.

"Marilah kita berpikir secara jernih jangan berpandangan picik. Kebersamaan itu adalah kekuatan kita," kata Kalla dengan nada tinggi.

Kalla juga menegaskan bahwa soal kebhinnekaan harus diresapi betul. "Kebhinnekaan itu harus dari hati ke hati. Bhinneka dari arti satu kata satu hati," kata Kalla.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009