Seoul (ANTARA News/AFP) - Sebanyak empat pelaut China tewas pada Jumat setelah kebakaran melanda sebuah kapal muatan berbendera Kamboja di kawasan lepas pantai Korea Selatan arah selatan pelabuhan Busan, kata pejabat patroli perairan.

Patroli perairan mengatakan kapal Yunxing seberat 1.400 ton dengan delapan warga China dan satu orang Myanmar mengalami kebakaran pada Jumat dini hari yang berjarak sejauh dua mil laut dari Busan.

Sebanyak empat awak asal China tewas dan sisa para kru dapat diselamatkan, kata juru bicara patroli perairan kepada AFP.

Kebakaran tersebut hanya terjadi selama sekitar dua jam namun asap tebal menghadang operasi penyelamatan.

Pejabat patroli perairan menduga kebakaran tersebut disebabkan oleh korsleting, kata Kantor Berita Yonhap menambahkan bahwa tidak terdapat muatan yang sedang dibawa.

Seorang pelaut yang diselamatkan mengaku kepada penyelidik bahwa kebakaran tersebut bermula dari dapur di lantai pertama, kata Yonhap.

Sejumlah pejabat patroli perairan mempercayai bahwa asap telah menghambat evakuasi para pelaut yang sedang tertidur secara cepat sewaktu kebakaran itu terjadi. Beberapa jenasah ditemukan di dapur pada lantai satu dan dua dalam kabin.(*)
(Uu.KR-BPY/H-AK/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011