Depok (ANTARA News) - Bagi Diva Indonesia, Titi DJ (31), kegiatan donor darah sangat dinikmati, karena membuat badannya lebih fit dan terasa awet muda. "Dengan donor darah saya bisa terlihat lebih muda," katanya melakukan kegiatan donor darah di Universitas Gunadarma, Depok, Jabar, Sabtu. Titi melakukan acara donor darah, bersama calon Gubernur DKI Jakarta Adang Daradjatun dan MC Helmi Yahya. Penembang "Sang Dewi" itu pertama kali melakukan donor darah pada bulan Januari 2007. Sebelumnya ia terpengaruh cerita teman bahwa dengan donor darah maka badan akan "melar" dan terjadi dampak negatif lain. Namun setelah ia melakukan donor darah, rasa takut tersebut hilang dan apa yang banyak diceritakan teman tidak terbukti. Justru, dirinya menjadi lebih sehat dan segar. Bagi mantan istri Bucek Depp dan Andrew Hollies itu, dengan donor darah, sel-sel darah merah akan melakukan regenerasi, sehingga darah lebih segar. Kegiatan donor darah yang ia lakukan merupakan dukungan kepada Adang yang menunjuk dia sebagai duta donor darah.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007