Bengkulu (ANTARA) - Dinas Perhubungan Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, akan mendirikan tiga Poskotis Terpadu di wilayah itu guna mengantisipasi kemacetan lalu lintas selama libur Lebaran 2019 Masehi/Idul Fitri 1440 Hijriah.

Kepala Dinas Perhubungan Rejang Lebong, Gunawan Firmansyah saat berada di Pemkab Rejang Lebong, Senin, mengatakan pendirian Poskotis tersebut nantinya selain berisikan petugas Dishub juga anggota kepolisian setempat.

"Saat musim Kebaran kita akan mendirikan tiga Poskotis Terpadu di tiga titik yang selama ini rawan kemacetan, yakni di kawasan depan Polres Rejang Lebong, kemudian Objek Wisata Suban Air Panas dan di kawasan Danau Mas Harun Bastari," ujar dia.

Pendirian Poskotis ini tidak lagi mereka dirikan di dalam terminal, mengingat terminal type-A Simpang Nangka saat ini sudah diambil alih oleh pihak Kementerian Perhubungan, sehingga hanya sebatas menjalin koordinasi saja.

Sementara itu, jalur mudik lebaran 2019 di wilayah itu dari pemantauan pihanya di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel, saat ini masih ada beberapa titik yang masih dalam proses perbaikan oleh pihak balai jalan dan Pemprov Bengkulu dan diperkirakan sebelum lebaran sudah selesai.

"Di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, kami lihat masih dalam pengerjaan. Sedangkan untuk di Jalan Lintas Curup-Muara Aman, Kabupaten Lebong kondisi jalannya masih mulus sehingga tidak memerlukan perbaikan," jelasnya.

Selain itu, dari pemantauan pihaknya arus mudik lebaran di wilayah itu saat ini mulai terpantau ramai baik oleh kendaraan jenis bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), maupun bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP).

Pewarta: Nur Muhamad
Editor: Tunggul Susilo
Copyright © ANTARA 2019