Makassar (Antaranews Sulsel) - Perhimpunan Demi Anak Generasi (DAG) Sulawesi Selatan melakukan bagi-bagi takjil di sepanjang Jalan AP Pettarani, Boulevard dan jalan Pengayoman, Makassar.

"Kegiatan berbagi takjil ini sekaligus untuk memperkenalkan organisasi kami kepada masyarakat Sulsel," kata Ketua Perhimpunan DAG Sulsel, Ilyas di Makassar, Minggu.

Dikatakan, perhimpunan DAG Sulsel ingin berinteraksi dengan masyarakat Sulsel disaat Bulan Suci Ramadan.

Organisasi ini sudah berdiri sejak 29 Juni 2014 dan telah memperoleh surat Pengukuhan atau terdaftar di Kemenkumham RI, ujarnya.

Awal mula DAG didirikan oleh Edo B Panjaitan Lalu Organisasi Demi Anak Generasi mengalami perkembangan dan kemajuan dan kini telah membentuk cabang-cabang di berbagai provinsi, kabupaten/kota sampai/kecamatan/kelurahan bahkan sampai ke mancanegara.

"Organisasi ini berazaskan Pancasila, bersifat independen, serta bercirikan kegiatan sosial dan kemanusiaan," jelasnya.

Adapun tujuan organisasi ini ingin menjadi wadah komunitas nasional dan internasional serta sebagai sarana partisipasi dan peduli pada masyarakat dalam memberikan sumbangsih materi dan pemikiran untuk kemajuan generasi penerus bangsa.

Organisasi ini juga untuk mendukung para pemimpin yang amanah, jujur, bersih dan anti korupsi di seluruh pelosok nusantara guna mewujudkan masyarakat yang adil makmur dan berkeadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024