Makassar (Antaranews Sulsel) - PT PLN menggelar buka puasa bersama dengan berbagi kebahagiaan Ramadhan bersama 17 ribu anak yatim dan piatu yang tersebar di seluruh Indonesia.

General Manager PT PLN Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat (Sulselrabar), Bambang Yusuf di Makassar, Rabu, mengatakan jika buasa puasa bersama juga digelar serentak di wilayah lainnya di Indonesia.

"Buka puasa hari ini serentak digelar di Indonesia dan kami di Wilayah Sulselrabar tidak kurang dari 100 anak yatim dan piatu ikut berbuka puasa serta berbagi kebahagiaan Ramadhan yang sama," ujarnya.

Ia mengatakan, sebelum acara buka puasa, pihaknya terlebih dahulu memberikan sumbangan dan santunan kepada beberapa yayasan pesantren dan panti asuhan.

Bantuan diberikan secara simbolis kepada pesantren yang jumlahnya lebih dari Rp50 juta. Pesantren yang diundang mengikuti kegiatan buka puasa yakni Pesantren Umar Bin Khattab.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan Ramadhan ini dan hari ini kita serahkan bantuan untuk program anak yatim itu kepada pengurus sebesar Rp50 juta," katanya.

Bambang Yusuf menyatakan, keberhasilan PT PLN menjalankan bisnisnya hingga sekarang, tidak terlepas dari dukungan dan doa dari masyarakat khususnya anak-anak panti.

"Sebagai bentuk rasa syukur kami, PLN merasa perlu untuk berbagi dengan saudara yang membutuhkan dan terkhusus bagi anak-anak yatim melalui acara berbagi kebahagiaan Ramadhan," ucapnya.

Pewarta : Muh. Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024