Polewali (Antaranews Sulsel) - Polres Polewali Mandar, (Polman)  Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan kegiatan latihan pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) dan kotak suara pilkada Polman..

Kapolres Kabupaten Polewali Mandar AKBP Muhammad Rifai, SH, SIK didampingi Wakil Kapolres Polman Kompol Mihardi M, SH, SIK memimpin langsung kegiatan pelatihan itu di Polman, Jumat.

Kapolres mengatakan, kegiatan tersebut dihadiri sejumlah pemateri di antaranya ketua KPU Kabupaten Polewali Mandar, M Danial, Panwas Kabupaten Polewali Mandar, Arham Syah, SH.

Selain itu dari jajaran Polres Kabag Ops Ramli, SH, MSi, Kasat Intelkam AKP Najamuddin Spd, Kasat Reskrim AKP Niki Ramdany, SE, S.IK , Kasat Sabhara, Yan Kasmariyanto, S.Sos dan Kasat Binmas Sudirman Lau, SH.

Menurut dia, kegiatan pelatihan tersebut diikuti oleh para pejabat utama Polres Polewali Mandar, para Kapolsek dan perwira serta pesonel yang sudah terlibat di surat perintah dan gabungan dari polsek jajaran Polres Polewali Mandar.

Kapolres mengatakan, TPS tidak boleh lepas dari pengamanan dan pengawasan Polri, dan sebagai anggota Polri yang bertugas, Polri wajib bersikap netral di Pilkada dan tidak boleh ada keberpihakan.

"Polri tidak boleh bersikap apatis dalam bertugas sebagai pengamanan TPS, karena inti dari pengamanan yang dilaksanakan Polri adalah pengamanan TPS, jangan sampai sikap kita yang apatis, acuh tak acuh memperlihatkan seperti keberpihakan, perhatikan dan pahami tugas dan bagaimana mekanisme dan syarat dalam pemilihan suara," ujarnya.

Ia meminta agar para Kapolsek yang ada di Kecamatan Polewali Mandar, agar melaksanakan tugas pengawalan ketat dan surat suara dan kotak suara.

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024