Makassar (Antaranews Sulsel) - Tradisi penyambutan Pangdam XIV/Hasanuddin digelar lebih awal dari jadwal semula pada Rabu pukul 08.00 Wita karena padatnya rangkaian acara lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin dari Mayjen TNI Agus Surya Bakti kepada Mayjen TNI Surawahadi.

Tradisi penyambutan tersebut berlangsung di Ruang Kehormatan Setia Hingga Akhir di Makodam XIV/Hasanuddin di Makassar, Rabu.

"Saya siap meneruskan program yang sudah dijalankan pangdam sebelumnya," kata Surawahadi kepada pers seusai kegiatan tradisi penyambutan.

Sementara itu, Agus menuturkan bahwa selama kurang lebih tiga tahun bertugas di wilayah Sulawesi dan sejumlah program telah dilakukan.

Mayjen TNI Agus Surya Bakti telah menjabat Pangdam XIV/Hasanuddin yang sebelumnya Pangdam VII/Wirabuana selama kurang lebih dua tahun sembilan bulan sejak 28 Oktober 2015.

Setelah menyerahkan jabatannya Agus akan menjabat sebagai Asisten Intelijen Panglima TNI.

Sedangkan pejabat baru Mayjen TNI Surawahadi sebelumnya menjabat sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri Kodiklat TNI Angkatan Darat.

Seusai tradisi penyambutan di Ruang Kehormatan Setia Hingga Akhir, dilanjutkan apel yang melibatkan 1.500 prajurit TNI dan diakhiri dengan defile pasukan dan kendaraan taktis.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024