Makassar (Antaranews Sulsel) - Pagelaran kegiatan bertajuk Management Art and Economic Creativity (Macro) dilaksanakan Himpunan Mahasiswa Manajemen, Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Makassar (UNM) didorong menjadi agenda tahunan.

"Kami berharap apa yang dilakukan Program Studi Manajemen ini bisa menjadi inspirasi bagi mahasiswa prodi yang lain terutama di Fakultas Ekonomi. Kegiatan positif ini bisa menjadi agenda tahunan atau paling tidak dua tahun sekali," ujar Dekan FE UNM, Muhammad Aziz di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat malam.

Dia juga memberikan apresiasi tinggi terhadap seluruh panitia pelaksana peserta Macro 2018 yang berhasil melaksanakan kegiatan bersifat positif ini dengan sukses serta mendatangkan peserta dari berbagai kampus di Makassar untuk berlomba adu kreatifitas.

Selain itu, dia juga memaparkan diakhir acara saat ini eranya millenial untuk berkreatifitas dan sudah menjadi tuntutan untuk dikembangkan, tinggal bagaimana potensi itu diarahkan agar bisa berkembang lebih baik lagi. 

Menurut dia, mahasiswa di Fakultas Ekonomi adalah pilihan, mengapa begitu karena setiap pendaftaran Calon Mahasiswa Baru pendaftarnya empat sampai lima ribu orang, sedangkan diterima hanya 10 persen dari jumlah pendaftar itu tadi.

Untuk itu, tentu perlu dukungan dan dorongan agar kegiatan positif ini tetap dijadikan agenda tahunan, karena mahasiswa saat ini bisa lebih kreatif ditunjang dengan potensi yang ada agar dikembangkan pengembangan kreativitasnya di masa depan.

Ketua Jurusan Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi UNM, Ihwan Musa menambahkan bahwa kegiatan di mulai 27-30 November 2018 mempunyai nilai positif tidak hanya pengembangan kreatifitas mahasiswa tetapi tercipta pula kekompakan antara junior maupun senior.

"Ada kekompakan dan keharmonisan yang terjadi selama pelaksanaan kegiatan ini. Tentu ini harus terus dijaga dan saling menghargai satu dengan lainnya, junior menghargai seniornya begitupun sebaliknya. Harapannya Macro tahun depan bisa dilaksanakan kembali," katanya menambahkan.

Ketua Umum Hima Manajemen FE UNM Zulhabib Parakkasi mengatakan sangat berterima kasih atas bantuan semua pihak sehingga terselenggaranya kegiatan Macro 2018 dengan mengangkat tema `Kreatif di Era Digital`

Pihaknya berharap dengan berakhirnya kegiatan ini dapat mondorong masyarakat khususnya kaum muda untuk dapat memanfaatkan peluang di era digital.

Sebelumnya, kegiatan Macro dibuka pada Selasa (27/11) di Ballroom Menara Pinisi UNM. Pembukaan kegiatan ini berlangsung, Selasa (27/11) di Ballroom Menara Phinisi UNM.

Sejumlah kegiatan pada pelaksanaan MACRO digelar seperti Seminar Entrepreneurship, Economic Debate, Poster Design Competition, Acoustic Competetion serta Expo pelaku ekonomi kreatif. Kegiatan ini tidak hanya menyasar mahasiswa dan pelajar tapi juga masyarakat umum. 

Ketua Panitia pelaksana, Arya menambahkan salah satu rangkaian acara Macro 2018 sejak 27-30 November yakni seminar entrepreneurship menghadirkan narasumber masing-masing Novita Kumala Sari selaku Director Growing Project, Ahmad Sulesana Sanrapau Owner Mabello Kosmetik, dan Rahmat Indra Sakti selaku Direktur Lembaga Kewirausahaan DPO KNPI Sulsel.

Seminar Entrepreneurship itu bertajuk `Peran Milenial Dalam Mengembangkan Perekonomian Bangsa Melalui Kewirausahaan di Era Digital`. Selanjutnya kegiatan lain seperti Debat ekonomi, kompetisi desain poster, kompetisi akustik serta Expo pelaku ekonomi kreatif.

Untuk juara pertama pada Debat Ekonomi diraih Diluvium dari kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, disusul juara kedua perwakilan dari Unhas tim A dan juara ketiga diraih Aldeba dari UIN Alauddin. Sementara pada kompetisi akustik yakni juara satu Gank Sekolah Band, juara kedua Melankalis dan juara ketiga diraih Goodwill.

Pewarta : M Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024