Mamuju (ANTARA Sulsel) - Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), akan memantau persediaan stok sembako di pasaran Kota Mamuju menjelang lebaran Idul Adha 1430 hijriah.

"Jangan sampai kita kecolongan persediaan sembako habis dipasaran, atau mengalami kelangkaan pada saat dibutuhkan menjelang n Idul Adha 1430 hijriah di wilayah ini,'' kata Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperindag Mamuju Idris Padua di Mamuju, Rabu.

Oleh karena itu kata dia, Dinas Koperindag Sulbar telah membentuk tim pemantau stok barang dan persediaan sembako di wilayah Mamuju menjelang Idul Adha di wilayah Mamuju.

Tim tersebut kata dia, akan mengawasi jumlah stok barang yang dimiliki pedagang dan membandingkan dengan kebutuhan warga yang dipastikan akan melonjak menjelang lebaran ini, serta memantau harga agar lonjakan harga yang bakal terjadi tidak diluar kewajaran.

"Bagitu stok barang berupa sembako diketahui habis dipasaran, maka kami akan lansung melaporkan kepada pihak distributor, agar segera memasok barangnya kepada pedagang agar kebutuhan warga pada lebaran kurban ini, akan tetap terpenuhi,"ujarnya.

Disamping itu, kata dia, juga akan melaporkan kepada pemerintah pusat jika di pihak distributor stok barang juga mengalami kelangkaan

"Kami akan melaporkan kepusat jika sewaktu-waktu persediaan barang mengalami kelangkaan,"ujarnya.

Namun menurut dia, stok barang di Mamuju hingga saat ini, masihp aman dan stabil serta menjamin hingga lebaran nanti persediaan sembako yang dimiliki pedagang tetap mampu memenuhi kebutuhan warga.

"Persediaan sembako di Mamuju kecuali gula pasir langka tetapi yang lainnya tetap aman dan diperkirakan terjadi hingga lebaran nanti,"katanya.

(T.PK-MFH/S016)


Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024