Palangka Raya (ANTARA) - Berdasarkan data terbaru yang dirilis Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Kalimantan Tengah pada Selasa (19/5), kembali terjadi penambahan tujuh kasus positif baru sehingga totalnya menjadi 234 kasus, dan tujuh pasien dinyatakan sembuh.

"Riwayat para pasien positif COVID-19 baru tersebut yakni kontak dengan positif, PDP dan OTG," kata Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kalteng Sugianto Sabran, melalui Wakil Ketua Pelaksana Harian Suyuti Syamsul saat dihubungi dari Palangka Raya.

Tujuh kasus positif baru COVID-19, terdiri dari Palangka Raya satu orang, Kapuas dua orang, Barito Selatan satu orang, serta Murung Raya tiga orang.

Sedangkan tujuh pasien sembuh, berasal dari Palangka Raya dua orang, Katingan satu orang, Kotawaringin Timur satu orang, serta Murung Raya tiga orang.

Secara kumulatif, positif COVID-19 Kalteng sebanyak 234 kasus, terdiri dari 118 dalam perawatan, 105 sembuh dan 11 meninggal. Pasien dengan pengawasan (PDP) 69 orang, orang dalam pemantauan (ODP) 216 orang, serta orang tanpa gejala (OTG) 1.326 orang.

Rincian 234 kasus positif di Kalteng, berasal dari Murung Raya 41 orang, terdiri dari 29 dalam perawatan dan 12 sembuh, Palangka Raya 61 orang, terdiri dari 17 dalam perawatan, 41 sembuh dan 3 meninggal, Katingan 20 orang, terdiri dari 14 dalam perawatan dan 6 sembuh, serta Kotawaringin Timur 16 orang, terdiri dari 3 dalam perawatan, 11 sembuh dan 2 meninggal.

Kotawaringin Barat 33 orang, terdiri dari 24 dalam perawatan dan 9 sembuh, Lamandau 3 orang, terdiri dari 1 dalam perawatan dan 2 sembuh, Sukamara 1 orang dan dalam perawatan, Seruyan 3 orang, terdiri dari 1 dalam perawatan dan 2 sembuh, Pulang Pisau 6 orang, terdiri dari 2 dalam perawatan dan 4 sembuh.

Kapuas 21 orang, terdiri dari 13 dalam perawatan, 3 sembuh dan 5 meninggal, Gunung Mas 3 orang, terdiri dari 1 dalam perawatan dan 2 sembuh, Barito Selatan 14 orang, terdiri dari 9 dalam perawatan dan 5 sembuh, Barito Timur 9 orang, terdiri dari 3 dalam perawatan, 5 sembuh dan 1 meninggal, serta Barito Utara 3 orang dan semua sudah dinyatakan sembuh.

Pewarta : Kasriadi/Muhammad Arif Hidayat
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024