Mamuju (ANTARA News) - Pengurus Provinsi Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia Sulawesi Barat mengandalkan cabang olahraga sepak takraw pada pekan olahraga wilayah IV di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat 10-14 Oktober 2010.

Sekretaris Pengprov Bapopsi Sulbar, H. Asri Djafri, di Mamuju, JUmat, mengatakan, tumpuan harapan untuk meraih prestasi emas pada Popwil di Mataran hanya dari cabang sepak takraw.

Sebanyak tujuh cabang olahraga yang akan diikuti tim Bapopsi Sulbar, namun hanya sepak takraw yang di prediksi meraih medali, katanya.

Tujuh cabang yang dipersiapkan tim Bapopsi Sulbar adalah sepak bola, pencak silat, tenis meja, bulutangkis, bola voli dan tenis lapangan dengan 76 atlet, 20 pelatih fdan ofisial.

"Saat ini kami tengah mempersiapkan para atlet yang akan diterjungkan pada Popwil di Mataram yang tinggal beberapa pekan kedepan," jelasnya.

Ia mengemukakan, Popwil ini merupakan ajang pra kualifikasi untuk meraih tiket menuju Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) di provinsi Bengkulu.

Dalam perhelatan ini, kata Asri, tim Bapopsi Sulbar akan tergabung dengan tim dari daerah Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Timur dan tuan rumah NTB.

"Persaingan pasti berat khususnya tim dari Jatim, Sulsel maupun tuan rumah NTB. Meski begitu, kami telah siap meladeni kekuatanlawan pada Popwil tersebut," papar dia.

Asri Djafri yang juga Kepala Bidang Olahraga Disporabudpar Sulbar berharap, cabang unggulan sepak takraw pada Popwil ini diharapkan mampu merebut tiket ke Popnas untuk menjaga nama baik daerah di pentas olahraga pelajar tahun ini.

"Kami memang bertumpu di satu cabang saja, mengingat prestasi cabang ini telah mampu berbicara banyak di pentas nasional," ungkapnya. (T.KR-ACO/S016) 


Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024