Makassar (ANTARA) - Universitas Hasanuddin (Unhas) dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-64, turut membagikan bantuan kepada korban banjir Masamba Kabupaten Luwu Utara Sulawesi Selatan.

Bantuan berupa perabot rumah tangga seperti 80 buah kompor telah dibagikan kepada empat lokasi pengungsian yang berbeda, yaitu Desa Meli, Petambua, Lawadi dan Pasar Bae Bunta, Luwu Utara.

Ketua Panitia Dies Natalis ke 64 Unhas, Dr Aminuddin Syam di Makassar, Selasa menyampaikan pembagian perabot rumah tangga tersebut untuk melengkapi pemenuhan kebutuhan masyarakat yang dipastikan sangat membutuhkan perabot itu dalam mendukung kehidupan sehari-hari.

Dr Aminuddin yang juga Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Unhas tidak lupa menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam pengadaan bantuan untuk Masamba tersebut.

“Ucapan terima kasih kepada seluruh donatur, terutama pihak pimpinan yang telah menyumbang untuk korban banjir bandang di Kab. Masamba. Termasuk kepada pihak semen tonasa yang ikut memberikan bantuan,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, pihak Unhas juga turut membagikan masker sebagai salah satu media pencegahan penyebaran COVID-19 di masa pandemi saat ini.

“Kami ini dari masyarakat Desa Meli sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuannya semua. Selama kami di sini, ternyata masih ada ingin membantu kami,” ucap seorang warga Meli, Hasniati.

Pewarta : Nur Suhra Wardyah
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024