Makassar (ANTARA) - Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengatakan Rumah Singgah Pasien (RSP) merupakan program unggulan Pemerintah Kabupaten Sinjai bagi warga kurang mampu saat menjalani perawatan di rumah sakit di Kota Makassar.

"Rumah Singgah di Makassar merupakan program yang diprioritaskan untuk memberikan pelayanan bagi keluarga kurang mampu yang terkadang terkendala berobat ke Makassar karena faktor keuangan dan tidak adanya fasilitas menginap bagi keluarga pasien di Makassar," ungkap Bupati ASA dalam keterangannya, Selasa (13/4).

Dia menjelaskan, RSP tersebut merupakan tempat persinggahan sementara pasien dan pendamping dan merupakan program pelayanan Jaminan Kesehatan Daerah atau Jamkesda Plus melalui penyediaan sarana dan prasarana berupa fasilitas akomodasi, alat transportasi dan konsumsi bagi pasien dan pendamping pasien yang dirujuk di rumah sakit rujukan tingkat lanjut.

Tujuannya kata dia, untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi pasien miskin atau tidak mampu yang dirujuk ke rumah sakit rujukan tingkat lanjut di sejumlah RS di Makassar seperti RS Wahidin, RS Daya, RS Labuang Baji dan RS Haji.

Selain itu, untuk mendekatkan akses dan mencegah terjadinya keterlambatan penanganan pada pasien rujukan tingkat lanjut, dan keluarga pasien tidak lagi mengeluhkan permasalahan biaya karena Pemda sudah menyiapkan rumah singgah yang dekat dengan akses sejumlah rumah sakit rujukan di Makassar seperti RS Wahidin, RS Daya, RS Labuang Baji dan RS Haji.

"Semoga dengan adanya program atau inovasi  ini dapat membantu warga yang sedang melakukan pengobatan di Makassar," tandas ASA.

Rumah singgah pasien di Kota Makassar beralamat di Kompleks BTN Wesabbe Blok C Nomor 53 dan nomor 54, serta di Jalan Descartes Perumahan dosen UNHAS Blok AG nomor 4.

Manfaat rumah singgah tersebut, telah dirasakaan manfaatnya oleh ribuan warga Sinjai, salah satunya Bustang (57) Warga Dusun Lambari Desa Tellulimpoe, Kecamatan Telulimpoe, yang telah menikmati fasilitas itu sebanyak dua kali pada 2019.

"Terobosan Pak Bupati karena telah menyediakan rumah singgah saat kita menjalani pengobatan, sangat membantu saya dan masyarakat yang sedang berobat di Makassar," ungkapnya. (*/Inf)

Pewarta : Darim
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024