Makassar (ANTARA News) - Bakal calon Ketua Umum PSSI Erwin Aksa menyatakan akan menemui Arifin Panigoro dan George Toisutta untuk mencari dukungan maju dalam suksesi organisasi PSSI mendatang.

"Saya akan menmui mereka tapi bukan dalam waktu dekat. Saya akan tawarkan spirit reformasi perubahan. Kita sama-sama tahu semangat perubahan itu selalu ditawarkan oleh figur yang masih muda," ujar Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Erwin Aksa di Makassar, Minggu.

Menurutnya, Arifin Panigoro dan George Toisutta perlu ditemui sebab kedua figur itu mendapat dukungan dari pengurus yang menginginkan reformasi persepakbolaan Indonesia. Sebelum keputusan FIFA dikeluarkan, 87 pemilik suara telah menyatakan dukungan kepada George Toisutta.

Dia menjelaskan, PSSI membutuhkan figur yang mampu merubah sepakbola Indonesia ke arah yang lebih baik. PSSI ke depan harus bisa menjadi salah satu klub berprestasi minimal di Asean.

Visi lain, ia ingin membentuk paradigma tim sepakbola Indonesia bermain sehat dan menjunjung sportivitas. Menurutnya, hampir semua klub-klub yang tergabung dalam 87 suara itu adalah kelompok yang merasa kecewa dengan pengelolaan kompetisi selama ini.

"Mereka selalu merasa dicurangi, dizalimi dan akhirnya mereka melawan ketidak adilan tersebut. itulah yang mengganggu pemikiran mereka selama ini," katanya.

Sejauh ini, Erwin mengklaim telah mendapat enam dukungan. Empat dukungan dari pengurus daerah (Pengda) yakni Sulawesi Tenggara, Sulawesi utara, Sulawesi Barat, Kalimantan Selatan serta dua klub Persidafon Dafonsoro Papua dan PSM Makassar.

Ia menambahkan, dirinya akan berusaha menggalang suara dengan menemui kepala daerah dan pemilik klub lain di Indonesia. Ia hanya berharap seluruh pengurus sepakbola di sulsel tetap solid mendukung dirinya. (T.KR-AAT/F003)

Pewarta :
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024