Makassar (ANTARA News) - Kantor cabang PT LG Electronics Indonesia Makassar wilayah kerja sembilan provinsi di kawasan timur Indonsia menargetkan penjualan 2.750 unit AC produk baru jenis hercules mini dengan daya listrik 260 watt setiap bulan.

Kepala cabang LG Makassar Iwan Sutanto di Makassar, Kamis, mengatakan, LG kini memproduksi AC dengan daya listrik rendah untuk memberi kesempatan kepada masyarakat memakai alat pendingin ruangan yang khusus dirancang untuk bangunan rumah sederhana.

"Rumah sederhana dengan daya listrik 450 watt hingga 900 watt sudah bisa memasang AC LG hercules mini ukuran 1/2 PK yang hanya memakai daya 260 watt, disamping juga menggunakan alat elektronik lain," ujarnya.

Menurut Iwan, LG terus melahirkan inovasi baru dengan alat pendingin ruangan yang lebih hemat listrik jenis AC hercules mini 1/2 PK sekaligus mengungguli produk sebelumnya yakni AC hercules 1/2 PK dengan konsumsi listrik 320 watt.

Sementara itu, bagian pemasaran AC LG Donny Libra mengatakan, jenis AC ini mampu mencapai suhu 24 derajat Celcius dalam waktu hanya tiga menit dan dapat digunakan di perumahan sederhana.

Keunggulan lain jenis AC ini, adalah membawa kesejukan baru dalam ruangan serta dilengkapi fitur penyaringan udara yang bekerja cermat menyaring partikel-partikel berukuran sedang seperti debu dan jamur.

Khusus untuk penjualan AC di Sulsel menurut Iwan, rata-rata memasarkan 1.000 unit pada 2010, sementara untuk nasional mencapai 500.000 unit dan pada kuartal pertama 2011 sekitar 150.000 unit.(S016/B008)


Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024