Makassar (ANTARA) - Kecamatan Pangkajene berhasil menjadi juara umum pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXII tingkat Kabupaten Pangkep yang berlangsung pada 28 Februari hingga 4 Maret 2022 di Kecamatan Segeri, Pangkep, Sulawesi Selatan.

"Mudah-mudahan, MTQ tingkat Provinsi Sulsel di Bone nanti muncul perwakilan Pangkep yang menjadi juara," kata Wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana saat menutup secara resmi MTQ XXXII Pangkep,  Jumat malam (4/3).

Syahban juga memberikan apresiasi penyelenggaraan MTQ di Segeri dan berharap kepada para juara untuk terus berlatih mempersiapkan diri menghadapi MTQ tingkat Provinsi Sulsel yang akan berlangsung di Kabupaten Bone.

"Suksesnya event ini, berkat kerja keras penyelenggara," kata Syahban.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Pangkep H Muhammad Nur Halik mengatakan gelaran MTQ kabupaten ini serasa MTQ tingkat nasional, sebab antusiasme peserta dan masyarakat sangat besar untuk menyaksikannya.

Begitupun dengan kualitas peserta yang jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

"Olehnya itu, bersama Pemda Pangkep kita berharap Qori-Qoriah kita akan berbiacara banyak pada tingkat provinsi nantinya. Mohon doa dan dukungan dari masyarakat, agar nama Pangkep jauh lebih baik ke depannya," ujarnya.

MTQ XXXII Pangkep diikuti 13 kecamatan se-Kabupaten Pangkep dan mempertandingkan sembilan cabang lomba yakni Tilawah, Kaligrafi, Hifzil dan Tafsir kelompok usia.

Kecamatan Pangkajene keluar sebagai juara umum dengan meraih 7 emas, 10 perak dan 5 perunggu, menyusul Kecamatan Bongoro pada urutan kedua dengan raihan medali 6 emas, 3 perak dan 5 perunggu, sementara posisi ketiga, kecamatan Liukang Tupabiring yang membawa pulang 4 emas, 6 perak dan 4 perunggu.

Menyusul urutan empat Kecamatan Segeri yang meraih 5 emas, 4 perak dan 4 perunggu. Urutan kelima kecamatan Mandalle dengan 4 emas, 5 perak dan 3 perunggu. Urutan keenam, kecamatan Ma'rang, 5 emas, 2 perak dan 6 perunggu. Ketujuh, kecamatan Labakkang, 4 emas, 1 perak, 3 perunggu. Ke delapan kecamatan Liuakang Tangaya, 1 emas, 5 perak 2 perunggu. Ke sembilan kecamatan Liukang Kalmas, 2 emas, 0 perak dan 2 perunggu. Ke sepuluh Kecamatan Minasatene, 0 emas, 2 perak dam 2 perunggu.(*/Inf)

Pewarta : Darim
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024