Mamuju (ANTARA Sulsel) - Pendapatan perkapita masyarakat di Provinsi Sulawesi Barat mencapai Rp12 jut perbulan karena kemajuan ekonomi

"Pendapatan perkapita masyarakat Sulbar dari tahun ketahun terus mengalami peningkatan karena membaiknya pertumbuhan ekonomi," kata Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh di Mamuju, Senin

Ia mengatakan, pada acara peringatan hari jadi Provinsi Sulbar ke sembilan yang jatuh pada tanggal 23 September tahun 2013

Gubernur mengatakan, pendapatan perkapita masyarakat di Sulbar pada tahun 2004 mencapai Rp4,5 juta perbulan dan terus naik menjadi Rp12 juta perbulan di tahun 2013 ini

Menurut dia, membaiknya pertumbuhan ekonomi menjadi pemicu sehingga pendapatan masyarakat sulbar mengalami peningkatan

"Pertumbuhan ekonomi Sulbar mencapai 6,78 persen pada tahun 2005 terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan setiap tahunnya, 9,01 persen tahun 2012," katanya Ia mengatakan, pertumbuhan ekonomi Sulbar diatas nasional yang mencapai 6,4 persen

Gubernur mengatakan, pemerintah di Sulbar akan terus berupaya meningkatkan pendapatan masyarakat dengan memajukan ekonomi agar terjadi peningkatan kesejahteraan masyarakat

"Pembangunan infrastruktur seperti jalan dan jembatan untuk memperlancar arus ekonomi masyarakat akan dilakukan pemerintah di samping terus berupaya menarik investasi," katanya. Iskandar Zulkarnaen

Pewarta : M Faisal Hanapi
Editor :
Copyright © ANTARA 2024