Barru (ANTARA) - Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar sosialisasi ketahanan remaja pada Jambore Generasi Berencana (GenRe) di Baruga Singkerru Ada'e, Rumah Jabatan Bupati Barru.

"Masih dengan semangat Sumpah Pemuda, diusung kegiatan bertema 'Remaja Bergerak Remaja Berdampak' berkolaborasi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPMDP3AP2KB) Kabupaten Barru dan pihak terkait," kata Kepala Perwakilan BKKBN Sulsel Shodiqin di Barru, Rabu.

Ia mengatakan Duta GenRe merupakan brand ambassador dan figur motivator Program GenRe sehingga promosi Generasi Berencana di lingkungan remaja bisa lebih efektif, karena komunikasi yang dilakukan adalah pendekatan dari, oleh, dan untuk remaja. 

Lebih lanjut Shodiqin menyebutkan Program GenRe menjadi wadah mengembangkan karakter remaja dengan mengajarkan remaja untuk menjauhi perilaku negatif seperti pernikahan dini, seks pranikah, serta narkotika.

Selain itu, menurutnya, Duta GenRe dapat memotivasi serta membimbing remaja untuk melewati lima transisi kehidupan remaja, mulai dari melanjutkan pendidikan, membangun karir, membina keluarga kecil bahagia sejahtera, menerapkan pola hidup sehat, dan bersosialisasi kepada masyarakat.
.
"Lewat Program GenRe, akan lahir remaja yang tangguh dan dapat berkontribusi dalam pembangunan bangsa. Selain itu kami berharap dengan adanya Duta GenRe, sosialisasi dan promosi Program GenRe di lingkungan remaja akan lebih efektif," jelas Shodiqin

Anggota Komisi IX DPR RI Hasnah Syam mengatakan agar remaja mampu merencanakan masa depannya dimulai sejak dini, bersekolah untuk mendapatkan pendidikan yang baik, berkeluarga di usia yang ideal yaitu perempuan 21 tahun dan pria 25 tahun, serta menjadi anggota masyarakat baik.
.
Sementara itu Bupati Barru Suardi Saleh pada keterangan terpisah mengatakan kualitas Bangsa Indonesia pada masa mendatang bergantung generasi muda pada saat ini. Karena itu generasi muda  harus senantiasa meningkatkan pemahaman dan pengetahuan serta kemampuan mereka dalam mengatasi berbagai persoalan.
.
"Seluruh peserta yang hadir pada saat ini harus berperan aktif dalam memerangi stunting, kalian semua sebagai calon Ibu, calon ayah, harus mempersiapkan diri lebih matang sebelum menikah," ucap Suardi. 

Kegiatan ini dirangkaikan dengan Pengukuhan Kaka GenRe oleh Kepala Perwakilan BKKBN Sulawesi Selatan dan Pengukuhan Pengurus Forum GenRe Indonesia Kabupaten Barru oleh Bupati Barru.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024