Jakarta (ANTARA) - Hari ke-30 masa kampanye, Rabu (27/12), Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 dimanfaatkan para calon untuk berkampanye di berbagai daerah di Indonesia, mereka saling menyebar untuk menggaet suara rakyat.

Adapun KPU RI menetapkan masa kampanye Pilpres 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Adapun hari pemungutan suara akan berlangsung pada Rabu, 14 Februari 2024.

Berikut rangkuman kegiatan tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada hari ke-30 kampanye untuk kembali Anda simak.

Anies-Muhaimin

Calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berkampanye di DKI Jakarta. Mengawali hari, Anies dan Muhaimin menghadiri deklarasi dukungan Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Jakarta.

Anies Baswedan yakin bisa membawa perubahan setelah mendapat deklarasi dukungan dari Keluarga Besar HMI. Menurut dia, HMI merupakan organisasi dengan kader sangat banyak karena menjadi salah satu organisasi paling awal berdiri di Indonesia.

Setelah menerima deklarasi itu, Muhaimin atau akrab disapa Cak Imin bertolak menuju Banten. Di sana, ia menghadiri silaturahmi Relawan Anies-Muhaimin (AMIN) se-Banten yang bertempat di Tangerang.

Dalam orasinya di acara tersebut, Cak Imin mengibaratkan Indonesia sebagai mobil yang jalannya lambat. Menurut dia, Indonesia sebagai sebuah mobil memiliki bensin serta hal lainnya yang lengkap dan mampu melaju cepat.

Akan tetapi, sambung Cak Imin, belum ada sopir yang mampu mengendarai mobil itu dengan bersungguh-sungguh. Ia yakin, dirinya dan Anies siap mengemudikan mobil tersebut dengan sepenuh hati untuk mencapai kecepatan yang tinggi.

Prabowo-Gibran

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengambil cuti sebagai Menteri Pertahanan RI untuk menghadiri acara deklarasi Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (Gempita) di Bandung, Jawa Barat. Sementara itu, pasangannya, Gibran Rakabuming Raka kembali bekerja sebagai Wali Kota Surakarta.

Prabowo berterima kasih dan tidak akan mengecewakan dukungan yang diberikan Gempita. Menurut dia, harapan dan dukungan dari Gempita merupakan wujud kepercayaan mereka terhadap dirinya.

Ia pun mengajak umat Islam untuk tidak mudah terprovokasi dan terpecah-belah, terutama selama tahun politik. Dia meminta umat Islam untuk mewaspadai berbagai upaya yang bertujuan memecah belah sesama Muslim.

Selain itu, ia kembali memperkenalkan program yang diusung Prabowo-Gibran. Ketua Umum Partai Gerindra tersebut kembali menegaskan bahwa hilirisasi, antikorupsi, dan digitalisasi menjadi kunci untuk mewujudkan visi Indonesia sebagai negara maju pada 2045.

Dari Bandung, Prabowo melanjutkan perjalanan ke Surabaya, Jawa Timur, untuk menghadiri perayaan Natal Nasional 2023 di Graha Bethany Nginden bersama Presiden RI Joko Widodo dan sejumlah menteri.

Ganjar-Mahfud

Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berpencar di beberapa provinsi di Pulau Jawa. Ganjar berkampanye di Jawa Tengah dan berkunjung ke Yogyakarta, sedangkan pasangannya, Mahfud menyambangi Jawa Barat dan Jawa Timur.

Ganjar mengunjungi Gudang Tembakau Empatlima di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Ganjar turun langsung ke Klaten untuk menyerap aspirasi petani, pengusaha, serta masyarakat setempat terkait komoditas tembakau.

Pada kesempatan itu, ia berbicara soal berbicara soal potensi menggencarkan riset hilirisasi tembakau untuk dijadikan produk lain, selain rokok. Ia berharap para petani tembakau di Klaten dapat belajar dari sejumlah daerah di Jawa Tengah yang bisa mengekspor tembakau-tembakau berkualitas tinggi.

Kemudian, sore harinya, Ganjar menemui Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X di Gedhong Wilis, Kompleks Kantor Kepatihan, Yogyakarta. Ia mengatakan pertemuan tersebut adalah untuk bersilaturahmi serta membahas persoalan bangsa.

Sementara itu, Mahfud mengunjungi Pondok Pesantren Nurul Hidayah Tahfidzul Qur'an di Kota Sukabumi, Jawa Barat. Selanjutnya, Mahfud bertolak ke Surabaya, Jawa Timur, untuk menghadiri peringatan Hari Natal Nasional 2023 di Graha Bethany Nginden.

Pewarta : Fath Putra Mulya
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024