Mamuju (ANTARA Sulbar) - Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Provinsi Sulawesi Barat, berencana menggelar aksi solidaritas atas serangan yang terus digencarkan oleh Israel terhadap Gaza.

Sekretaris KNRP Sulbar, Hajrul Malik di Mamuju, Sabtu, menyampaikan, rencana aksi di Sulbar diperkirakan menghimpun massa hingga 500 orang yang akan digelar besok sore, Minggu (13/7) di sejumlah titik, seperti perempatan lampu merah jalan Ahmad Kirang Mamuju.

Massa berencana untuk berkumpul di Masjid Suada Mamuju lalu melanjutkan aksi tersebut dengan melakukan long march menuju Anjungan Pantai Manakarra Mamuju.

"Aksi ini juga akan dihadiri Ketua KNRP pusat, Caca Cahayaningrat," kata Hajrul.

Hajrul Malik mengatakan, aksi solidaritas yang akan digelar merupakan upaya untuk menggugah kepekaan dan solidaritas warga Sulbar atas tragedi Gaza yang terus dan saat ini masih diserang oleh pasukan tentara Israel.

"Ini merupakan wujud kepekaan kita. Saat ini saudara-saudara kita dan bahkan anak-anak kecil di Palestina itu digempur habis-habisan oleh pasukan zionis Israel," jelasnya.

Oleh sebab itu, ia mengajak seluruh masyarakat Sulbar untuk ikut peduli terhadap warga Palestina.

Hajrul mengaku, aksi tersebut bukan atas dasar kepentingan politik dan bukan persoalan pertentangan Agama.

Sebab kata dia, peperangan di Gaza merupakan peperangan yang terjadi bertahun-tahun karena krisis kemanusiaan.

"Ini bukan kepentingan politik, dan juga bukan karena persoalan pertempuran dan peperangan Agama. Ini adalah persoalan krisis kemanusiaan. Makanya, kita harus ikut serta dalam gerakan kemanusiaan ini," katanya.

Hajrul yang juga politisi PKS berharap agar warga Sulbar dapat memberikan doa kepada korban pembantaian di Palestina, dan kepada seluruh lembaga kemasyarakatan dan Ormas Islam di daerah ini dapat ikut dan berpartisipasi dalam aksi solidaritas tersebut.

"Kami berharap agar Masyarakat Sulbar memiliki kepekaan dan dapat menggugah hati untuk memberikan do`a kepada warga paletina. Kita juga berharap agar Ormas Islam dan organisasi kemasyarakatan lain semuanya bisa bergabung besok," pintanya. FC Kuen

Pewarta : Aco Ahmad
Editor :
Copyright © ANTARA 2024