Mamuju (ANTARA Sulbar) - Sebanyak 40 anggota DPRD Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, memulai awal perjuangan baru setelah resmi dilantik menjadi wakil rakyat di parlemen masa bhakti 2014-2019.

Proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini dipimpin langsung Kepala Pengadilan Mamuju yang diselenggarakan di gedung DPRD Mamuju, Senin.

Ketua DPRD Kabupaten Mamuju H. Sugianto sebelum membuka rapat paripurna istimewa pada acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan para legislator terpilih menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan pelantikan.

Sugianto menyampaikan selamat kepada para legislatif yang sebentar lagi akan menjadi wadah aspirasi dari masyarakat Mamuju.

"Semua perbedaan dari pemilu kemarin kita lebur menjadi sebuah kebersamaan untuk menata pembangunan masa yang akan datang, selamat datang dan bergabung di lembaga terhormat ini," ucap Sugianto yang disambut tepuk tangan dari undangan yang hadir.

Sugianto yang juga Ketua DPRD Mamuju periode 2009-2014, berpesan agar para anggota dewan bersuara sebanyak suara yang didapatkan pada saat pemilu.

Proses pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sulawesi Barat No. 499 Tahun 2014 tentang Peresmian, Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) masa bakti 2014-2019 dengan jumlah keseluruhan anggota legislatif yang terpilih sebanyak 40 orang.

Bupati Mamuju DR. H. Suhardi Duka mengatakan, menjadi anggota DRPD itu merupakan proses panjang dimana dari ratusan masyarakat Mamuju terpilih hanya 40 orang, ini menandakan bahwa yang terpilih adalah pilihan dari orang terbaik masyarakat Mamuju.

SDK sapaan akrab Suhardi Duka juga berterima kasih kepada para anggota dewan yang telah purna bakti atas baktinya selama menjadi anggota legislatif di periode sebelumnya.

"Saya ucapkan terima kasih yang purnh tugas dan selamat datang dan bergabung di lembaga terhormat DPRD," ujarnya.

Wakil Gubenur Sulawesi Barat Aladin S. Mengga, dalam sambutannya juga memberikan selamat kepada seluruh anggota legislatif yang baru semoga para legislator ini dapat bersungguh-sungguh menyalurkan aspirasi masyarakat dan senantiasa melaksanakan amanat rakyat dengan sebaik-baiknya. Agus Setiawan

Pewarta : Aco Ahmad
Editor :
Copyright © ANTARA 2024