Mamuju (ANTARA Sulbar) - Pemerintah Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat bakal menonjolkan potensi daerah pada pelaksanaan Pameran Pembangunan HUT Sulbar ke-10 Tahun 2014.

"Pemkab Mamuju berpartisipasi dalam rangka menyambut satu dasawarsa usia Sulbar yang di gelar di Stadion Mini Pemprov Sulbar Rangas, Mamuju," kata Kepala Biro Humas Pemkab Mamuju, Usdi di Mamuju, Sabtu.

Menurutnya, selama pelaksanaan pameran ini maka Pemkab Mamuju siap menampilkan seluruh potensi alam yang ada di Kabupaten Mamuju, seperti tambang serta potensi sumber daya alam lainnya.

"Selain potensi alam, kita akan tampilkan potensi-potensi pariwisata yang ada di Mamuju dan beberapa peluang investasi. Momentum ini penting dalam mendorong majunya investasi di daerah kita. Apalagi, para pengusaha nasional, para menteri dan Wakil Presdien terpilih Jusuf Kalla akan hadir dalam acara pembukaan pameran pembangunan ini," ungkap Usdi.

Paling tidak, kata dia, para pengusaha lokal maupun nasional mengetahui potensi yang dimiliki daerah Mamuju.

Dia mengatakan, pameran pembangunan merupakan sarana tepat untuk melakukan promosi daerah karena ribuan mata akan tertuju dalam kegiatan ini.

Usdi menambahkan, penyelesaian pengerjaan galeri atau stand pameran sudah mencapai 75 persen dan dipastikan sehari sebelum pembukaan pameran semua pekejaan sudah selesai serta sudah siap untuk di tampilkan. Agus Setiawan

Pewarta : Aco Ahmad
Editor :
Copyright © ANTARA 2024