Mamuju (ANTARA Sulbar) - Pemerintah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, berharap agar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) segera menuntaskan alat kelengkapan dewan agar proses pembahasan APBD-Perubahan tahun 2014 bisa diselesaikan secepatnya.

"Kita berharap alat kelengkapan dewan cepat selesai. Paling tidak, teman-teman anggota DPRD menyelesaikan kelengkapan dewan bulan ini sehingga pembahasan APBD-Perubahan yang sudah molor bisa disahkan. Apalagi, dewan juga harus membahas APBD pokok tahun 2015," kata Sekretaris Daerah Mamuju H Habsi Wahid di Mamuju, Selasa.

Menurut Habsi, program yang disiapkan pada APBD-Perubahan tinggal dimasukkan ke lembaga wakil rakyat untuk dibahas. Karena, kelengkapan DPRD Mamuju belum terbentuk maka hal itu tak mungkin disodorkan ke legislatif.

"Sebetulnya program yang disiapkan di APBD-Perubahan sudah ada. Kami pun khawatir proses pembahasan anggaran tidak berjalan maksimal karena persoalan waktu," jelasnya.

Sementara anggota DPRD Mamuju dari PKB Ince Irwan Thahir menuturkan jika upaya untuk menyelesaikan alat kelengkapan dewan terus dilaksanakan dan dalam waktu dekat akan difinalisasi.

"Teman-teman telah berkonsultasi terkait beberapa kendala agar tidak salah dalam menetapkan ketentuan. Insya Allah akan kita finalisasi Tatib dewan dan menyusul yang lainnya sampai bisa dirampungkan pembahasan dan penetapan anggaran pokok," jelasnya.

Sekretaris DPRD Mamuju Artis Effendi juga membenarkan jika anggota DPRD Mamuju akan segera menetapkan Tata Tertib (Tatib).

"Finalisasi mulai Rabu (15/10). Semua akan berproses termasuk komisi-komisi, penetapan pimpinan definitif," ungkapnya.

Saat ini baru partai Demokrat yang merekomendasikan unsur pimpinan yang akan didefinitifkan, sedangkan partai lainnya belum.

"Yang pasti, dewan menargetkan semua kelengkapan dewan sudah selesai bulan ini, dan tahun ini juga kita wujudkan pembentukan anggota DPRD Mamuju Tengah bisa selesai," imbuhnya. Sigit Pinardi

Pewarta : Aco Ahmad
Editor :
Copyright © ANTARA 2024