Makassar (ANTARA Sulsel) - PT Jasa Raharja bekerja sama dengan Polda Sulselbar menggelar sosialisasi keselamatan berkendaraan pada mahasiswa melalui Seminar "Police Go to Campus" di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin, Makassar.

"Tujuannya dari kegiatan ini tentunya untuk meningkatkan peran mahasiswa untuk menjadi pelopor keselamatan lalulintas, karena selama ini kecelakaan kerap terjadi karena ketidaktahuan dalam berkendara di jalan raya," Kepala Cabang PT Jasa Raharja Makassar Dr Ir Hj Sulistianingtias di Makassar, Rabu.

Menurut dia, minimnya pengetahuan masyarakat dalam berkendara di jalan raya, menyebabkan angka kecelakaan setiap tahun cenderung meningkat.

Fenomena di lapangan, lanjut dia, korban kecelakaan lalulintas adalah usia produktif dari 15 sampai 25 tahun dari Usia remaja sampai dewasa muda. Berangkat dari hal itu, maka pihaknya bersama Polda Sulselbar menggelar kegiatan untuk mengedukasi kelompok sasaran itu.

"Jadi kegiatan `Safety Riding` ini diadakan sebagai edukasi bagi pengendaraan bermotor khususnya roda dua, karena kecelakaan tertinggi," ujarnya.

Sementara itu, Rektor UIN Prof Dr H Qadir Gassing M.Si mengatakan, pihaknya berharap agar pihak Polda menyediakan tempat bagi pejalan kaki dan pengendara sepeda.

Alasannya, karena fasilitas itu dapat digunakan oleh pegawai dan civitas akademi berjumlah 1.135 orang, ditambah lagi dengan jumlah mahasiswa sebanyak 23.000 orang dalam mengeliminasi tingkat kecelakaan.

"Dalam hal ini, diharapkan agar jajaran kepolisian lebih memperhatikan persimpangan jalan menuju UIN Alauddin Makassar yang rawan terjadi kecelakaan, karena areanya cukup padat," katanya.

Sementara itu, Wakil Direktorat Lalu Lintas Polda Sulselbar AKBP Heru Trisasono mengimbau agar peserta yang hadir untuk mengetahui bagaimana cara mengendari kendaraan yang baik.

Dia menekankan kepada suluruh peserta kegiatan bahwa kecelakaan lalulintas harus mendapatkan perhatian khusus, jangan menggangap itu hal biasa.

"Tapi itu bisa dihindari. Apalagi kasus kecelakaan ini sudah sangat memprihatinkan, karena tiap harinya empat orang meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas," katanya di depan 200 mahasiswa dan 40 komunitas motor yang tersebar di Kota Makassar dan Kabupaten Gowa, Sulsel. Agus Setiawan

Pewarta : Suriani Mappong
Editor :
Copyright © ANTARA 2024