Gorontalo (ANTARA Sulsel) - Walikota Gorontalo Marten Taha menegaskan bahwa terselenggaranya layanan prima pemerintah Kota Gorontalo untuk mewujudkan masyarakat sejahtera, maju, aktif, religious dan terdidik (SMART).

Dia menjelaskan, sejahtera artinya aman, sentosa dan makmur. Jika dalam hubungannya dengan indeks pembangunan manusia (IPM) ukuran atau indicator sejahtera ada tiga yakni pendiidikan, kesehatan dan pendapatan ekonomi masyarakat.

"Masyarakat yang sejahtera adalah yang sudah merasa aman, sentosa dan makmur dalam kehidupannya sehari-hari," Kata Marten, di Gorontalo, Kamis.

Maju artinya berkembang dan menjadi lebih baik. Dalam konteks pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat kota Gorontalo, maka seharusnya terjadi akselerasi pembangunan dan kesejahteraan masyatakat, dimana hari ini dan dimasa yang akan datang haus berkembang dan menjadi lebih baik (lebih maju) dibandingkan hari-hari kemarin.

Aktif artinya suatu kondisi dimana masyarakat lebih giat dalam bekerja dan berusaha. Ukuran dan indikator antara lain pada tingkat produktivitas masyarakat dan pada kinerja aparatur pemerintahan dalam pelaksanaan pembangunan dan pelayanan pada masyarakat.

Sedangkan religius artinya kata Marten, adalah suatu kondisi dimana masyarakat memiliki ketaatan dalam beribadah dan menjalankan ajaran agamanya. Dengan kata lain terdapat kesesuaian antara keyakinan, pernyataan, sikap dan perbuatan dalam hal implementasi kehidupan nyata sebagai umat yang beragama.

Religious juga dapat diartikan sebagai perilaku masyarakat yang memiliki etika, kesantunandan budaya adiluhur dari masyarakat pemeluk agama sebagai wujud nyata penghayatan dan pengamalan ajaran agamanya tersebut.

Sementara untuk pengertian terdidik yakni sebagai orang yang memiliki wawasan dan pengetahuan karena mengalami proses pencerahan dan pencerdasan melalui jalur pendidikan formal secara berjenjang maupun jalur non formal dan informal.

Menurut dia, SMART ini akan terlaksanakan dan memperoleh hasil yang maksimal jika nantinya seluruh komponen baik pemerintah, swasta dan masyarakat akan mendukung program pemerintah Kota Gorontalo baik jangka pendek, menengah maupun jangka panjang. M. Taufik

Pewarta : M.F.Said
Editor :
Copyright © ANTARA 2024