Makassar (ANTARA Sulsel) - Sebanyak 250 peserta ditargetkan akan mengikuti Kejuaraan Nasional Kempo Piala Rektor Unhas IX di Gedung PKM Universitas Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, 16-18 April 2015.

Ketua Panitia Kejurnas Rektor Cup Unhas Fikri di Makassar, Selasa, mengatakan target peserta ini bukan hanya diharapkan dari perwakilan Kawasan Indonesia Timur namun beberapa daerah dari wilayah barat yang juga sengaja diundang.

"Jumlah ini juga kami sesuaikan dengan peserta yang tampil di pelaksanaan sebelumnya. Kami tentu berharap bisa terwujud sehingga membuat kualitas kejuaraan semakin ketat," jelasnya.

Untuk merealisasikan target peserta, pihaknya mengaku sudah mengirimkan undangan ke sejumlah wilayah diantaranya Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, NTB, NTT, Kalimantan, dan wilayah di Sulawesi termasuk Sulsel sebagai tuan rumah.

Selain itu, diundang pula perwakilan dari beberapa kampus di wilayah Barat atau Pulau Jawa yakni UGM, Unpad dan Perkemi Tangerang.

Menurut dia, untuk pendaftaran tahap pertama yang baru saja berakhir, sudah banyak yang telah melakukan pendaftaran. Pihaknya juga masih membuka pendaftaran tahap kedua yang akan berakhir pada 12 April 2015.

"Semoga bisa mencapai 250 peserta. Kami juga optimistis karena kejuaraan ini dapat dimanfaatkan menjadi ajang uji coba bagi setiap daerah sebelum berlaga di pra-PON 2015," katanya.

Sekretaris Umum Perkemi Sulsel Bonay Syam, mengakui keterlibatan atletnya di ajang tahunan tersebut memang akan dimanfaatkan sebagai ajang seleksi atlet yang akan memperkuat Sulsel di babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2015.

Keputusan menjadikan Kejurnas Rektor Cup IX Unhas 2015 sebagai ajang ujian memang cukup beralasan karena kejuaraan ini memang biasanya diikuti para atlet terbaik dari sejumlah wilayah.

Pengprov Persaudaran Olahraga Kempo Indonesia Sulsel juga telah melaksanakan seleksi tahap pertama Januari 2016 yang diikuti sebanyak 16 atlet yang berasal dari sejumlah daerah di Sulsel. Untuk seleksi tahap kedua akan dilaksanakan akhir Maret 2015.

"Kita melaksanakan seleksi dalam tiga tahap. Untuk penilaian siapa yang berhak masuk tim pra-PON Sulsel akan kita lihat berdasarkan pencapain atlet pada seleksi tahap terakhir di Rektor Unhas Cup," ujarnya.

Lebih jauh, Pengprov Persaudaraan Olahraga Bela Diri Kempo Indonesia Sulawesi Selatan telah memetakan kekuatan lawan yang akan dihadapi pada pra-PON 2015.

Ia menjelaskan, berdasarkan pengalaman di sejumlah kejuaraan sebelumnya maka diketahui beberapa tim yang dinilai patut diwaspadai saat berlaga di pra-PON 2015 seperti Sumatera Barat, Kalimantan Timur dan Nusa Tenggara Timur.

"Khusus nomor randori memang tiga daerah ini yang sering menyulitkan. Kami telah menyiapkan antisipasi agar bisa lebih bersaing di pra-PON 2015," katanya. N Yuliastuti

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024