Makassar (ANTARA Sulsel) - Operator seluler PT Telkomsel Tbk membagikan 100 tiket gratis nonton film "Surga yang tak dirindukan" di Makassar.

"Nonton dan foto bareng dengan artis film ini sebagai bentuk loyalitas Telkomsel kepada pelanggan setianya," kata Corporate Communication Telkomsel Hasrina di Makassar, Kamis.

Dia mengatakan program nonton gratis bersama pelanggan Telkomsel ini juga digelar di beberapa daerah seperti di Jogjakarta, Jakarta, Bandung, Bekasi dan Medan.

Kegiatan tersebut terselenggara atas kerja sama dengan Melon dan MD pictures. Film yang disutradarai oleh Kuntz Agus ini berdurasi 124 menit yang dibintangi oleh Fedi Nuril (Pras), Laudya Chintya Bella (Arini) dan Raline Shah (Meirose).

Film "Surga yang tak dirindukan ini" merupakan film drama Indonesia yang diangkat dari novel berjudul sama karya Asma Nadia.

Novel terlaris itu menggambarkan kisah poligami yang masih tabu bagi sebagian masyarakat Indonesia.

"Poligami yang digambarkan di sini, tentu berbeda dengan pemahaman sebagian besar masyarakat, tetapi ingin memperlihatkan fenomena atas dasar menolong yang lemah," kata Fedi yang menjadi tokoh Pras.

Sementara Bella yang berperan sebagai Arini disela-sela acara nonton bareng mengungkapkan, sosok yang ditampilkan adalah perempuan ikhlas dan sabar menghadapi cobaan berumah tangga.

Antusiasme penonton untuk menyaksikan film karya anak bangsa itu terlihat dari membludaknya penonton di studio XXI dan Cineplex 21 di mal Panakkukang, Makassar. Terlebih lagi ketika melihat dua tokoh utama pemeran film "Surga yang tak dirindukan" itu hadir di tengah-tengah mereka.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024