Makassar (ANTARA Sulsel) - Sebanyak 165 pecatur bersaing menjadi yang terbaik pada kejuaraan catur Rektor Unhas Cup VII di Universitas Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, 9-11 Oktober 2015.

Ketua Panitia Kejurnas Rektor Unhas Putra Astaman di Makassar, Jumat, mengatakan seluruh atelt tampil pada tiga kategori lomba masing-masing untuk mahasiswa (putra), kategori pelajar (SMA,SMP dan SD), serta kategori putri yang diikuti kalangan mahasiswi dan pelajar putri segala tingkatan pendidikan.

"Pesertanya berasal dari beberapa wilayah di Indonesia seperti Kalimantan, Yogyakarta, Semarang, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat dan Sulsel," jelasnya.

Ia menjelaskan, untuk pelaksanaan kejurnas Piala Rektor Unhas 2015 ini memperebutkantotal hadiah sebesar Rp 20 juta. Panitia tidak hanya mengakomodasi juara satu sampai tiga namun yang masuk posisi hingga sepuluh juga diberikan hadiah uang tunai.

Selain mendapatkan hadiah, para juara khususnya yang berasal dari Sulsel juga akan diakomodasi untuk memperkuat Sulsel di Pomnas 2015.

"Kami juga mengapresiasi kehadiran para peserta pada pelaksanaan kali ini. Jumlah peserta yang hadir memang lebih banyak sehingga membuat kualitas kejuaraan semakin ketat," katanya.

Sementara itu, Ketua Bapomi Sulsel, Abd Rasyid Jalil, mengatakan kejuaraan ini akan dimanfaatkan sebagai ajang seleksi atlet menuju Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) Aceh, November 2015.

Wakil Rektor III Unhas itu menjelaskan, catur memang merupakan salah satu cabang olahraga yang akan diikuti Sulsel di Pomnas yang digelar pada November 2015. Pihaknya berharap pada pelaksanaan kali ini bisa mendapatkan pemenang yang punya kualitas.

Hal itu sesuai dengan komitmen Bapomi Sulsel yang hanya ingin mengakomodasi atlet yang punya potensi memberikan atau meraih medali pada ajang olahraga mahasiswa terbesar se-Indonesia tersebut.

"Kami tentu berharap kejuaraan ini melahirkan pecatur yang memang punya potensi dan layak memperkuat Sulsel di tingkat nasional. Kami juga mendukung penuh upaya UKM Catur Unhas dalam pelaksanaan kejuaraan ini," ujarnya.

Selain catur, Bapomi Sulsel juga berencana mengikuti 11 cabang olahraga lainnya Pomnas) Aceh, November 2015 seperti pencak silat, karate, atletik, renang, catur, sepak takraw, tenis meja, bulu tangkis hingga olahraga futsal.

Untuk mengikuti 12 cabang di Pomnas 2015, dirinya mengakui akan membutuhkan anggaran yang lebih besar. Jarak Aceh yang memang lebih jauh menjadi tantangan tersendiri bagi Sulsel untuk bisa mendapatkan anggaran yang dibutuhkan.

Melihat kondisi itu maka Bapomi Sulsel begitu berharap pihak kampus yang atletnya terpilih memperkuat Sulsel nanti bisa ikut membantu menyiapkan anggaran tampil di ajang olahraga dua tahunan tersebut.

Pewarta : Abd Kadir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024