Makassar (ANTARA Sulsel) - Ketua DPRD Sulawesi Selatan HM Roem mengambil sumpah sekaligus melantik dua legislator dari Partai Amanat Nasional (PAN) yakni Irfan AB dan Muktar Badawing sisa masa jabatan 2014-2019 di Makassar, Selasa.

Keduanya mengantikan dua legislator yang sebelumnya mundur untuk ikut menjadi kontestan Pilkada Serentak belum lama ini masing masing Sangkala Taepe dan Edy Manaf.

"Terima kasih kepada keduanya yang baru dilantik. Kami minta kerja sama dan pikiran untuk kebaikan bersama," ujar Roem di gedung DPRD setempat saat rapat paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) tersebut.

Sementara Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo pada kesempatan itu mengatakan jalinan kerja sama dan saling memahami serta membangun sinergitas dengan bergandengan membangun kemaslahatan bagi umat adalah hal utama.

Selain itu pengembangan sumber daya terus ditingktakan termasuk pada sensitifitas untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

"Jangan sia-siakan harapan rakyat. Secara khusus saya sampaikan kalau diibaratkan kepala daerah dan anggota DPRD kembar siam mereka tentu saling butuh, saling pinjam dan saling mempengaruhi satu sama lainnya," paparnya.

Terlihat pula hadir pada pelantikan itu anggota DPR RI Indira Chunda Thita dari PAN dan anak dari Gubenur Sulsel, kemudian Bupati Maros terpilih Hatta Rahman juga diusung PAN pada Pilkada serentak lalu dan Sekretaris DPW PAN Sulsel Buhari Qahar Muzadkkar.

Rencananya pekan depan akan dilakukan PAW susulan dari Partai Golkar setelah dua legislatornya mengundurkan diri setelah maju menjadi kontestan Bupati Gowa yakni Adnan Purichta dan Tenri Olle Yasin Limpo.

Pewarta : Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024