Makassar (ANTARA Sulsel) - Kampus STIE Nobel Indonesia siap menggelar ajang spesial bertajuk " HMTOFEST" di Pelataran Parkir STIE Nobel di Makassar, Sulawesi Selatan, 14 Mei 2016.

Panitia Pelaksana HMTOFEST 2016, Nurul Amalia di Makassar, Rabu, mengatakan kegiatan ini sebelumnya dilaksanakan pada 2015 dan kembali dilaksanakan melihat respon dari masyarakat dan mahasiswa yang begitu tinggi.

"Acara ini sudah jadi tradisi Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM) STIE Nobel. Kita selalu adakan ini tiap tahun. Kita harap bisa berbagi hiburan dengan masyarakat di Makassar," katanya.

Ia menjelaskan, kegiatan yang pada 2015 lalu digelar di auditorium RRI Makassar itu akan tetap menghadirkan sejumlah acara menarik mulai dari festival budaya dan Business Plan Competition kini HMTOFEST 2016.

Namun untuk tahun ini memang ada yang lebih berbeda dibandingkan sebelumnya. Untuk kali ini, kata dia, kegiatan ini akan memadukan konsep kewirausahaan dan hiburan.

Seperti pameran usaha bagi para pengusaha yang ingin memamerkan dan menjual produk usahanya. Pihak panitia pelaksana menyediakan puluhan tenant yang nantinya akan diisi oleh berbagai macam produk baik itu kuliner, pakaian, handycraft dan masih banyak lagi.

Sementara untuk kegiatan hiburan, pihak penyelenggara menyediakan penampilan musik, DJ performance, Stand Up Comedy Show dan berbagai macam jenis hiburan lainnya.

Bagi yang berminat memajang dan memasarkan produknya panitia pelaksana kini membuka pendaftaran bagi pengisi tenan. Pendaftaran tersebut telah dibuka pada 28 April yang lalu hingga 10 Mei 2016.

"Untuk kegiatan ini dimaksudkan untuk memberi ruang bagi para pengusaha untuk mempromosikan usahanya sekaligus memberikan hiburan bagi masyarakat umum," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI PT) STIE Nobel Indonesia Juanda akhirnya secara resmi dilantik untuk menahkodai organisasi itu untuk kepengurusan periode 2016-2017.

Proses pelantikan Ketua HIPMI PT STIE Nobel untuk periode 2016-2017 tersebut digelar di Ball room STIE Nobel Indonesia di Makassar, Sulawwesi Selatan.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024