Bantaeng (ANTARA Sulsel) - Bupati Bantaeng HM Nurdin Abdullah menerima kunjungan Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia, Sudirman Said di Rumah Adat Balla Lompoa Bantaeng, Selasa.

Kunjungan dilakukan dalam rangka silaturahmi sekaligus ingin melihat seperti apa kemajuan-kemajuan pembangunan yang terjadi di Kabupaten Bantaeng serta peluang yang ada.

Pada kesempatan tersebut Bupati memaparkan gambaran singkat mengenai Kabupaten Bantaeng serta membahas peningkatan produksi dan produktivitas pertanian dengan pola tanam Legowo 21, pembangunan jaringan irigasi dan pembangunan dua smelter Huadi dan Titan.

Turut hadir pada penerimaan tersebut yakni Kepala Badang Perencanaan Pembangunan Syamsu Alam, Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Hartawan Zainuddin, Kadis Perhubungan dan Infokom Andi Baso Fahrir serta Kepala Badan KB Asruddin.

Pewarta :
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024