Makassar (ANTARA Sulsel) - Sebanyak 40 kepala sekolah di Kabupaten Gowa mengikuti Sosialisasi dan Pelatihan Punggawa D`Emba Education Program Berbasis Teknologi Informasi dan Multimedia.

"Pendidikan berkualitas Gowa sedang dilanjutkan dimana pada pemerintahan yang lalu sudah dimulai. Sekarang adalah pengembangannya untuk jangka waktu yang panjang," ujar Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan di Makassar, Selasa.

Sosialisasi dan Pelatihan Punggawa D`Emba Education Program (Inovasi Metode Pembelajaran) yang digelar di salah satu hotel di Makassar menekankan bahwa pendidikan memiliki peranan yang penting dalam menciptakan sumber daya manusia.

"Menjawab tantangan zaman dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas maka pendidikan harus diselenggarakan dengan memberi keteladanan, membangun kemauan dan mengembangkan kreativitas peserta didik dalam proses pembelajaran," katanya.

Untuk itu, pemerintah akan memberikan layanan dan kemudahan serta menjamin terselenggaranya pendidikan yang bermutu bagi setiap warga negara tanpa diskriminasi.

Adnan juga menjamin tersedianya anggaran guna terselenggarannya pendidikan bagi setiap warga negara serta berbagai program inovasi di dunia pendidikan yang telah dilahirkan Pemerintah Kabupaten Gowa.

Beberapa di antaranya, yakni pendidikan gratis, pendidikan Satpol PP, Punggawa D` emba Education Program, SKTB, Investasi SDM Seperempat Abad melalui beasiswa dan IMTAQ Indonesia.

"Dalam rangka peningkatan mutu pendidikan dan tenaga pendidik, maka salah satu kebijakan Pemkab Gowa adalah pelaksanaan Punggawa D`Emba Education Program ala cinema edutaiment. Pada proses pembalajaran, guru diharapkan menggunakan ICT dalam mentransfer pengetahuan kepada siswa guna menciptakan pembelajaran yang menyenangkan." katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Gowa Abdul Rauf Malagani menekankan bahwa pendidikan memiliki peranan yang penting dalam menciptakan sumber daya manusia.

"Menjawab tantangan zaman tersebut dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas maka pendidikan harus diselenggarakan dengan memberi keteladanan, membangun kemauan dan mengembangkan kreativitas peserta didik dalam proses pembelajaran," katanya.

Abdul Rauf yang juga Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan, Olahraga dan Pemuda itu mengaku tenaga pendidik dalam hal ini guru punya peranan penting karena semua program pendidikan yang saat ini sedang dijalankan membutuhkan SDM andal dalam mentransfer ilmu pengetahuan tersebut.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024