Minahasa Tenggara (Antara Sulsel) - Bupati Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, James Sumendap berjanji lebih memperhatikan perkembangan sektor perikanan dan kelautan di daerah tersebut.

"Sektor perikanan dan kelautan di Minahasa Tenggara akan lebih dikembangkan dengan menyiapkan berbagai program strategis," kata BupatiJames di Ratahan, Senin.

Dia menuturkan, sektor perikanan merupakan bagian penting dari kebijakan pemerintah kabupaten (Pemkab) dalam mendorong serta menggairahkan perekonomian daerah.

"Perkembangan perikanan, yang merupakan salah satu sektor vital di daerah , sangat penting bagi pertumbuhan ekonomi daerah, apalagi hampir sekitar 35 % penduduk Minahasa Tenggara bergelut di sektor tersebut," ujarnya.

Selain itu kata James dirinya berupaya untuk meningkatkan tingkat kesejahteraan para masyarakat di kawasan pesisir dengan memberikan bantuan bersifat pemberdayaan.

"Akan ada bantuan yang berbentuk pemberdayaan masyarakat di kawasan pesisir, sehingga mereka dapat lebih meningkatkan kesejahteraan keluaga," jelasnya.

Sementara itu menurut Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan (DKP) Minahasa Tenggara, pihaknya berencanan akan membangun pelabuhan perikanan, dan tempat pelelangan ikan serta bantuan perikanan lainnya.

"Beberapa program pembangunan infrstrukur dan bantuan lainnya kami sudah persiapkan untuk membangun sektor perikanan di Minahasa Tenggara," katanya. 

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor :
Copyright © ANTARA 2024