Kendari (Antara Sulsel) - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono direncanakan bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-53 Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Kamis, 27 April 2017.

Kadis Komunikasi dan Informatika Provinsi Sultra, Kusnadi di Kendari, Selasa mengatakan kehadiran Kasad yang akan didampingi  Gubernur Sultra Nur Alam di Kota Kendari merupakan hal istimewa bagi masyarakat dan jajaran pemerintah provinsi dan kabupaten kota di Sulawesi Tenggara.

"Peringatan HUT ke-53 Provinsi Sultra tahun ini memang tergolong cukup istimewa, karena Irup-nya akan dipimpin langsung Jenderal Bintang empat TNI-AD," ujar mantan Kepala Biro Humas Pemrov Sultra itu.

Menurut Kusnadi, kehadiran Pimpinan TNI-AD di bumi anoa Kota Kendari itu, tidak semata menghadiri HUT Sultra, malainkan untuk meresmikan proyek pembangunan gedung utama Makorem 143/Haluoleo.

Ia menambahkan, pada puncak HUT ke-53 Provinsi Sultra, yang dipusatkan di alun-alun kawasan tugu religi Kota Kendari itu akan di meriahkan atraksi pesawat sukhoi TNI-AU, terjung payung dari TNI dan Polri serta penerjun umum.

Rangkaian kegiatan HUT ke 53 Sultra di Kota Kendari telah dilaksanakan selama sepekan (23-29 April) diawali dengan pembukaan pameran pesona Halo Sultra 2017 oleh Gubernur Sultra diakhiri gelar tenun karnaval budaya yang diikuti 17 kabupaten dan dua kota se-Sultra.

Pada malam hari dilakukan berbagai lomba diantaranya pemilihan putra-putri anandoule, lomba gelar seni budaya, lomba band lokal, persembahan musik etnis daerah dan dihadiri sejumlah artis ibukota.

Pewarta : Azis Senong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024