Bantaeng (Antara Sulsel) - Bupati Bantaeng HM Nurdin Abdullah mengambil sumpah dan melantik Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian A Sjarifuddin Magau  menjadi  Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bantaeng menggantikan Abdul Rasyid yang memasuki masa pensiun.

"Pelantikan ini dilakukan dalam rangka mengisi jabatan yang kosong. Dan Yang terpenting adalah bagaimana menciptakan suasana kerja yang dapat memacu produktivitas," kata Nurdin Abdullah saat mengambil sumpah dan melantik pejabat Pimpinan Tinggi Pratama,  pejabat Administrator dan pejabat Pengawas lingkup Pemkab Bantaeng, di Bantaeng, Rabu.

Bupati juga berharap melalui agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat tetap bersinergi dan menjaga kekompakan.

Pejabat lainnya yang dilantik antara lain Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Inspektorat  Arifuddin menduduki jabatan baru sebagai Inspektur Pembantu Bidang II pada Inspektorat Daerah, Syamsuri dilantik menjadi Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Bantaeng, Hj Roslia menduduki jabatan baru sebagai Kepala Bidang Kebudayaan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Sementara, Fatmawati menjabat Kepala Bidang Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan pada Dinas Penanaman Modal, dan Ernawati Alimuddin dilantik menjadi Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian pada Inspektorat Daerah.

Turut hadir pada acara pelantikan tersebut  Asisten Bidang Pemerintahan Muh Hero, Asisten Bidang Administrasi Ansar Tuba, Kepala BKPSDM Asri Sahrun, serta para Pimpinan OPD lingkup Pemkab Bantaeng.

Pewarta : Syamsurya Pratama
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024