Makassar (Antara Sulsel) - Panitia penyelenggara "Makassar International Eight Festival and Forum (F8)" berhasil mencatatkan angka transaksi cukup fantastis pada kisaran Rp984 juta lebih.

Kepala Bidang Promosi dan Destinasi Pariwisata, Dinas Pariwisata Makassar, Muh Roem di Makassar, Jumat mengatakan nilai transaksi di hari pertama penyelenggaraan F8 mendekati Rp1 miliar.

"Teman-teman panitia sudah mendata setiap stand dan dari hasil penjumlahannya itu sudah hampir mencapai angka Rp1 miliar dari setiap transaksi pengunjung," ucapnya.

Dari data yang ada, jumlah stand di sepanjang pelataran anjungan Pantai Losari sekira 226, masing-masing tenan atau stan menjajakan barang dagangannya.

Untuk stand kuliner yang menjual makanan dan minuman itu terdapat 133 stan, kemudian fashion 30 stand, lalu 8 stand lainnya untuk kedutaan negara-negara asing, 15 stand kota/kabupaten se-Indonesia, 20 stand sponsorship dan 20 stand khusus kepanitiaan.

"Tahun lalu jumlah transaksi di bawah ini Jumlah pengunjung diperkirakan akan membludak pada weekend atau dua hari terakhir sebelum penutupan F8 Makassar," katanya.

Sebelumnya, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menuturkan F8 akan menjadi ajang kolaborasi seniman lokal bersama Pemerintah Kota Makassar. Even ini juga menjadi panggung akbar bagi sineas lokal dan mancanegara untuk memperkenalkan karya sinematografi kepada publik dunia.

"Makassar diberkati dengan energi positif yang melimpah. F8 ini menjadi panggung raya bagi kita semua, seniman, sineas, fotografer, penulis, komunitas, dan semua potensi yang ada dielaborasi menghasilkan karya yang dapat dinikmati warga Makassar dan warga dunia yang hadir di F8 nanti," bebernya.

Danny menyebut, F8 diagendakan berlangsung pada 6 hingga 10 September 2017 dengan mengambil tempat di Anjungan City of Makassar hingga Toraja dan Mandar.

Danny menerangkan, kemeriahan F8 yang akan melebihi kemeriahan dari AMF karena pada kegiatan AMF yang lalu itu hanya menghadirkan para wali kota se-ASEAN saja.

Pada kegiatan F8 ini, wali kota mengaku dihadiri undangan maupun wisatawan dari 34 negara dengan dihadiri para duta besar dan perwakilannya.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024