Makassar (Antara Sulsel) - Pemerintah Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan mengagendakan sebanyak 50 kegiatan pariwisata sebagai upaya untuk lebih meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke daerah tersebut.

Bupati Kepulauan Selayar, Muh Basli Ali di Makassar, Jumat, mengatakan telah mempersiapkan sejak awal agar segala kegiatan tersebut mampu menarik minat para wisatawan baik lokal, domestik hingga turis mancanegara.

"Kami sudah mempersiapkan sebuah ajang yang fokus untuk pariwisata dan jumlahnya mencapai 50 kegiatan. Kami tentunya berharap dukungan seluruh pihak agar apa yang kita programkan ini bisa berjalan sesuai rencana," katanya.

Kepala Dinas Kepariwisataan Kepulauan Selayar, Ince Rahim mengatakan untuk anggaran yang digunakan untuk melaksanakan seluruh kegiatan tersebut memang tidak sedikit.

Namun demikian, pihaknya akan melibatkan seluruh SKPD yang ada untuk ikut membantu disesuaikan dengan kegiatan pariwisata yang dilaksanakan. Misalnya jika sifaat kegiatannya keolahragaan maka anggarannya akan diserahkan ke dinas pemuda dan olahraga di daerah tersebut.

Begitupun dengan dinas kebudayan, dinas pariwsiata dan sebagainya, tentu akan dilibatkan sehingga anggaran yang besar itu bisa dibagi-bagi.

"Jadi anggarannya akan kita bagi berdasarkan bentuk kegiatan pariwisata. Kami memang sudah berkomitmen untuk terus berupaya agar Kepulauan Selayar semakin dikenal dan menjadi salah satu tujuan wisata," katanya.

Sementara terkait agenda Festival Pesona takabonerate yang dilaksanakan 23-27 Oktober 2017, dirinya mengaku akan diisi pula berbagai kegiatan menarik diantaranya lomba atraksi bahari, pementasan seni suku Bajo dan permainan rakyat yang dipusatkan di Banteng Kepulauan Selayar.

Sedangkan di Takabonerate yakni atraksi seni tari dan musik, under water exhibition (eksibisi bawah laut) dan jelajah pulau Suku Bajo.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024