Makassar (Antara Sulsel) - Kesebelasan PSM Makassar kehilangan gelandang muda M Arfan saat menghadapi tuan rumah Persipura Jayapura pada pekan ke-26 Liga 1 di Stadion Mandala Jayapura, 27 September 2017 karena akumulasi kartu.

Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina di Makassar, Sabtu, mengatakan absennya gelandang petarung itu tentunya cukup merugikan tim "Juku Eja" yang tengah membutuhkan seluruh pemain agar bisa terus menjaga persaingan merebut juara kompetisi musim ini.

"Kita harus kehilangan M Arfan yang terkena akumulasi setelah mendapatkan kartu kuning dalam laga kontra Persegres Gresik di Mattoanging," katanya.

Mengenai absennya pemain yang bersangkutan, tim pelatih tentunya sudah menyiapkan pengganti sepadan untuk mengisi posisi yang ditinggalkan.

Apalagi tim kebanggaan masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan itu memang masih memiliki sejumlah gelandang yang tidak kalah seperti Syamsul Chaeruddin dan Rezky Pellu yang cukup rutin mendampingi Marc Anthony Klok yang tidak tergantikan di lini tengah PSM Makassar.

Pihaknya berharap agar para pemain bisa kembali menunjukkan kemampuan terbaiknya meski harus menghadapi laga super berat melawan tuan rumah Persipura Jayapura.

Pelatih PSM Robert Rene Alberts telah mengingatkan pada setiap pemainnya untuk tidak bersikap bodoh atau melakukan pelanggaran yang tidak perlu dan berakibat kartu kuning saat menghadaapi Persegres Gresik di Stadion Mattoanging Makassar, 22 September 2017.

Pelatih asal Belanda itu mengatakan dirinya akan mengerti jika ada pemain yang mendapatkan kartu karena berusaha keras menjaga gawangnya tidak kebobolan dari tim tamu.

"Jika pemain tampil mati-matian dan sudah bekerja keras namun akhirnya mendapat kartu oleh wasit, hal itu bisa saya pahami. Namun jika mendapatkan kartu akibat tindakan bodoh, itu saya tidak maafkan," katanya.

Ia menjelaskan, dirinya juga akan memanggil pemain yang melakukan hal bodoh atau pelanggaran tidak perlu yang justru oleh wasit diganjar kartu.

Menurut dia, peringatan keras itu karena sejauh ini cukup banyak pemain PSM yang terancam mendapatkan sanksi akumulasi kartu.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024