Gowa (Antara Sulsel) - Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan-Abd Rauf Malaganni Kr Kio berkeliling dari satu kecamatan ke kecamatan lainnya untuk menyosialisasikan langsung program jumat ibadahnya.

"Kita inginkan kualitas dari kalbu jumat ibadah yang serentak dilaksanakan setiap Jumat di kecamatan, desa/kelurahan dan sekolah untuk mendoakan daerah kita. Doa-doa ini sangat membantu terciptanya Gowa yang aman dan masyarakatnya menjadi jauh lebih sejahtera," kata Adnan Purichta Ichsan di Gowa, Jumat.

Di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Barombong yang berlokasi di Desa Tamannyeleng, Kecamatan Barombong, para siswa dan warga setempat begitu antusias menyambut bupati dan wabup.

Adnan berharap, Kabupaten Gowa dalam 15 hingga 20 tahun ke depan dapat menghasilkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas yang dilandasi dengan iman dan taqwa.

Pemerintah Kabupaten Gowa memiliki sejumlah inovasi pendidikan dan diharapkan mampu berkolaborasi dengan program Qalbu Jumat Ibadah untuk hasil maksimal.

"Kita punya inovasi pendidikan mulai dari pendidikan gratis, SKTB, hingga penghapusan calistung. Harapannya, 15 tahun lagi kita mampu mencetak SDM berkualitas. Sekarang dan dimasa akan datang kita sudah masuk di era globalisasi dimana sosial media bisa disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab untuk memecahbelah kita, namun dengan adanya pencerahan Qalbu Jumat ibadah diharapkan mampu menyaring semua itu," jelas mantan anggota DPRD Provinsi Sulsel.

Keseriusan Pemkab Gowa terhadap hal ini salah satunya dengan menghasilkan beragam Perda untuk mengawal peningkatan kualitas SDM yang beriman dan bertaqwa.

"Gowa merupakan salah satu kabupaten pertama di Indonesia yang memiliki Perda Buta Aksara dan mengganti Jumat olahraga menjadi Jumat ibadah," terangnya.

Ustadz Muh Mucsin Ramlan yang didapuk menjadi penceramah itu memberikan tausyiahnya mengenai
pencerahan kalbu di mana ia mengingatkan agar setiap orang hendaknya menjalankan akhlak mulia, santun dalam bertingkah laku.

"Dalam kehidupan ini kita harus menjalankan akhlak mulia salah satunya dengan berbakti kepada orang tua, memohon doa restu dari kedua orang tua atas apa yang kita kerjakan sebab kesuksesan apapun yang kita raih berasal dari ridha orang tua termsuk guru-guru kita karena beliau orang tua kita di sekolah," pesan penceramah itu.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024