Makassar (Antaranews Sulsel) - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Kabupaten Bulukumba yang puncak acaranya berlangsung pada 5 Februari 2018 akan mengangkat tema tentang pariwisata.

"Kami mengangkat tema `Pariwisata Bangkit, Masyarakat Sejahtera," kata Bupati Bulukumba AM Sukri Sappewali usai bertemu Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Kamis.

Pihaknya, kata dia, mengundang gubernur untuk menghadiri peringatan HUT tersebut, sekaligus mengunjungi destinasi wisata andalan Bulukumba seperti Pantai Bira.

"Selain Pantai Bira, kita juga mengembangkan Bira Timur, ada Pantai Bara," tambahnya.

Kabupaten Bulukumba, kata dia, memiliki destinasi wisata yang cukup beragam, yaitu wisata pantai yang sudah cukup dikenal, wisata budaya Kajang dan pembuatan perahu Phinisi, dan wisata gunung di Gunung Kahaya.

"Ini yang ingin lebih banyak kami promosikan, termasuk dalam acara HUT nanti," ujarnya.

Selain pariwisata, pihaknya juga akan memamerkan hasil-hasil pembangunan di desa yang dibiayai dana desa.

"Jadi masyarakat bisa melihat manfaat dana desa," imbuhnya.

Sementara Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo berharap objek wisata yang ada di Kabupaten Bulukumba dapat menjadi tujuan utama destinasi wisata internasional.

"Semua rakyat diajak hadir, semua rakyat harus bersatu. Tematik yang harus dihadirkan menjadikan Bira sebagai destinasi internasional," kata Syahrul.

Gubernur berharap acara HUT Bulukumba kali ini dapat menampilkan kegiatan yang menarik atau dapat menghadirkan suatu objek wisata baru.

"Harus ada yang menarik, atau sesuatu yang baru. Seperti Negeri di Atas Awan di Toraja, kemarin juga kita dapat Takabonerate di Selayar. Saya berharap Bulukumba dapat fokus pada destinasi laut dan pantai," ujarnya.

Gubernur juga mengharapkan selain komitmen Pemprov Sulsel, Pemerintah Daerah Bulukumba harus bersinergi memajukan pariwisata di untuk kesejahteraan masyarakat.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024