Makassar (Antaranews Suslel) - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) meraih enam penghargaan Bawaslu Award 2018.

Ketua Bawaslu Sulsel Laode Arumahi di Makassar, Kamis, mengatakan acara penganugerahan Bawaslu Award 2018 kepada para penyelenggara pemilu tingkat provinsi, kabupaten dan kota tersebut dilaksanakan pada Rabu (15/8) malam di Jakarta.

"Alhamdulillah, Bawaslu Sulsel berhasil membawa enam trophy dan ini merupakan hasil kerja keras dari semua anggota Bawaslu yang tidak mengenal lelah dalam bekerja menciptakan pemilu yang berkualitas," ujarnya.

Ia mengatakan dari 12 kategori yang diperlombakan, Bawaslu Sulsel memperoleh Bawaslu Award 2018 untuk kategori penegakan hukum terpadu (Gakumdu) terbaik, penyelesaian sengketa terbaik, dan monitoring dan supervisi terbaik.

Untuk tingkat Panwas kabupaten dan kota di Sulsel berhasil memperoleh penghargaan pengawasan tahapan terbaik dan penyelesaian sengketa terbaik, serta kategori administrasi kesekretariatan terbaik.

"Enam Bawaslu Award ini terbagi merata, ada penghargaan yang diterima Bawaslu dan juga panwas kabupaten kota di Sulsel. Hasil kerja keras penyelenggara pilkada yang berjalan lancar dan sukses, sehingga penghargaan ini menjadi ganjarannya," katanya.

Laode menyebutkan kinerja Panwas Kabupaten Jeneponto meraih kategori administrasi kesekretariatan dan hubungan antarlembaga yang menunjukkan tertibnya dalam penataan surat-surat atau dokumen. Begitu juga dengan Panwas Kabupaten Pinrang yang meraih nominasi pemberi keterangan terbaik di Mahkamah Konstitusi.

Ia mengatakan penghargaan Bawaslu Award ini diserahkan langsung Ketua Bawaslu RI Abhan kepada ketua dan anggota Bawaslu Provinsi Sulsel masing-masing Laode Arumahi, Azry Yusuf, Adnan Jamal, Amrayadi, Saiful Jihad, Asradi dan Hasmaniar.

Pewarta : Muh. Hasanuddin
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024