Makassar (ANTARA) - Mantan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Baligbangda) Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Iqbal Suhaeb akhirnya resmi menjadi Pejabat (Pj) Wali Kota Makassar dan berkantor di Balai Kota setelah dilantik Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.

"Saya menyampaikan selamat atas pelantikan ini dan terima kasih kepada Pak Danny Pomanto dan Syamsu Rizal selama memimpin Kota Makassar. Dan terkhusus pak Sekda juga diucapkan terima kasih telah melaksanakan tugas harian selama ini," tutur Nurdin di halaman Balai Kota Makassar, Senin.

Dia berpesan kepada Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suaeb untuk melanjutkan jalannya roda pemerintahan di Kota Makassar, yang selama ini dijalankan Moh Ramdhan Pomanto dan Syamsu Rizal selama lima tahun.

"Terus melakukan perbaikan-perbaikan di seluruh aspek roda pemerintahan dan aspek kehidupan masyarakat, agar Kota Makassar nantinya bisa lebih baik lagi," paparnya.

Pelantikan Iqbal berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri, nomor 131.73-2352 tahun 2019 tentang Pengangkatan Penjabat Wali Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan tertanggal 26 April 2019.

"Masa jabatan 20 bulan sebagai Pj Wali Kota Makassar. Kalau satu tahun berhasil, ada diskresi dari gubernur untuk dilanjutkan," ujar Nurdin.

Di sela pelantikan juga dilaksanakan penyerahan memori jabatan dari Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Makassar, Anshar selaku Sekretaris Kota ke Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suaeb.

Usai pelantikan, tamu undangan memberikan ucapan selamat kepada PJ Wali Kota terpilih.

Sementara Iqbal Suhaeb usai pelantikan menyatakan dirinya siap menjalankan amanah dan meneruskan program-program yang bersifat positif dan telah mendapat respon dari pemerintah pusat.

Selain itu agenda di hari pertama berkantor, kata dia, segera melakukan koordinasi dan konsolidasi seluruh perangkat kerja internal Pemkot Makassar untuk sama-sama menyamakan visi misi melanjutkan pembangunan.

"Langkah pertama tentu koordinasi serta konsolidasi internal visi misi dulu di lingkup ASN Pemkot Makassar agar bisa menjadi satu arah. Untuk program di pemerintahan lalu, bila telah mendapat pengakuan dari tingkat pusat maka dilanjutkan," ujarnya.

Dalam pelantikan tersebut, mantan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto berhalangan hadir, dan belum diketahui alasan dari bersangkutan.

Sedangkan mantan Wali Wali Kota Syamsu Rizal. Mantan Wali Kota Makassar Malik B Masri dan Plt Wali Kota Makassar Heri Iskandar terlihat hadir.

Turut hadir pula Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Forkopimda Makassar, SKPD lingkup Pemerintah kota Makassar, anggota DPR RI, anggota DPRD Sulsel, DPRD Makassar, camat dan lurah se-Kota Makassar.

 

Pewarta : M Darwin Fatir
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024